Lahir Tanpa Kaki dan Tangan, Dokter di India Terkejut Muncul Kelainan Tetra-Amelia

- 29 Juni 2020, 09:40 WIB
SINDROM Tetra-Amelia adalah kelainan genetik yang disebabkan oleh mutasi pada gen WNT3.*
SINDROM Tetra-Amelia adalah kelainan genetik yang disebabkan oleh mutasi pada gen WNT3.* /Newsilons/SWNS/


RINGTIMES BANYUWANGI - Seorang dokter di India sangat terheran-heran dengan kondisi bayi yang baru dilahirkan tidak memiliki tangan dan kaki.

Padahal, saat di dalam kandungan, hasil USG ibunya sudah dipastikan normal.

Dikutip RINGTIMES BANYUWANGI dari pikiranrakyat-depok.com yang melansir situs Daily Star, pada Senin, 29 Juni 2020, para dokter di Madhya Pradesh India terkejut setelah seorang bayi perempuan yang lahir dari keluarga di Desa Sakla, Sironj Tehsil di Vidisha dilahirkan dengan kelainan langka.

Baca Juga: Cuma Butuh Rp 6 Triliun untuk Kuasai Indonesia, Bayar Partai Pendukung

Bayi tersebut lahir dalam kondisi tidak mempunyai kaki dan tangan sebagai kelainan yang bisa dibilang dengan kongenital resesif autosomal atau Tetra-Amelia.

Sindrom Tetra-Amelia adalah kelainan genetik yang disebabkan oleh mutasi pada gen WNT3 (Wnt Family Member 3) dan hal ini sangat jarang terjadi.

Sindrom ini menyerang satu dari 100.000 bayi yang baru lahir.

Prabhakar Tiwari, dokter anak di Bhopal CMHO (Chief Medical & Health Officer), mengatakan ini adalah kasus pertama yang pernah dilihatnya.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di pikiran rakyat depok dengan judul Dokter Terkejut, Bayi Perempuan di India Lahir Tanpa Kaki dan Tangan

Dalam banyak kasus, paru-paru bayi kurang berkembang sehingga membuat kesulitan bernapas hingga menyebabkan kematian.

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Pikiran Rakyat Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x