Keluaran Terbaru Oppo A92 6GB, Pesaing Poc X3 NFC dan Realme 7

- 23 Oktober 2020, 15:45 WIB
Oppo A92 6GB
Oppo A92 6GB /Oppo.com

RINGTIMES BANYUWANGI - Oppo menghadirkan perangkat terbaru Oppo A92 dengan varian RAM lebih besar yang ditujukan untuk menunjang kegiatan secara daring, sekaligus mendukung kegiatan bekerja dan belajar dari rumah.

Menyasar konsumen muda, Oppo membekali A92 6GB dengan sistem operasi ColorOS 7.1. Kehadiran memori RAM LPDDR4X 6GB, juga diperkuat dengan ROM 128GB.

Baca Juga: Smartphone Terbaru 2020, Huawei Mate 40, Mate 40 pro dan Mate 40 Pro+

Performa perangkat tersebut juga didukung dengan Snapdragon 665, serta baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 18W, ditambah pula fitur Hyper Boost yang disematkan Oppo yang diklaim dapat meningkatkan kinerja untuk gaming.

Oppo juga menghadirkan layar Neo-Display 1080P dengan ukuran 6,5 inci dan resolusi 2400 x 1080 pixel dengan rasio perbandingan ke bodi sebesar 90,5 persen.

Layar tersebut juga telah mengantongi sertifikasi perlindungan mata dari TüV Rheinland.

Oppo A92 6GB dilengkapi dengan kamera utama 48MP dengan AI Quad Camera, yang dilengkapi lensa sudut lebar 8MP, serta lensa mono dan portrait masing-masing 2MP.

Baca Juga: Aplikasi Pesan Instan Hi App Asli Karya Indonesia, Kini Tersedia di Android dan iOS

Sementara, di bagian depan terdapat kamera selfie 16MP dengan AI Beautification.

Hadir dalam pilihan warna Twilight Black dan Auror Purple, Oppo A92 6GB dibanderol dengan harga Rp3,599 juta.

Saingan Poco X3 NFC dan Realme 7, Oppo A92 6GB tampaknya akan bersaing ketat dengan dua ponsel yang juga baru dirilis yaitu Poco X3 NFC dan Realme 7.

Pekan lalu, Xiaomi meluncurkan Poco X3 NFC yang dipersenjatai chipset baru Qualcomm, Snapdragon 732G, juga ditenagai baterai 5.106mAh yang dilengkapi dengan pengisian cepat 33W.

Baca Juga: Spesifikasi OPPO Reno3 Pro, HP Terbaru 2020

Poco X3 dibekali sistem quad-camera dengan kamera utama 64MP yang memiliki sensor Sony IMX 682, diikuti 13MP ultra-wide angle, 2MP macro dan 2MP depth sensor.

Sementara, untuk selfie, ponsel tersebut dilengkapi kamera depan 20MP.

Poco X3 NFC dibanderol dengan harga mulai dari Rp3,099 juta untuk varian RAM6GB/ROM 64GB, dan Rp3,499 juta untuk varian RAM 8GB/ROM 128GB.

Sementara, Pertengahan September, Realme merilis penerus perangkat seri angka, Realme 7 dengan menanamkan teknologi NFC yang khusus untuk pasar Indonesia.

Ponsel tersebut memiliki layar 6,5 inci dengan refresh rate 90Hz dengan sampling rate 120Hz.

Baca Juga: Spesifikasi OPPO Find X, Bawa Keindahan Alam Lewat Teknologi Unggul

Selain lensa utama 64MP, kamera Realme juga dibekali lensa sudut lebar 8MP dengan jangkauan 119 derajat, serta lensa makro dan potret B&W beresolusi 2MP.

Dari segi performa, Realme 7 ditenagai prosesor MediaTek Helio G95, disertai baterai 5.000mAh dan dilengkapi dengan teknologi pengisi daya cepat 30 Dart Charge.

Dibekali RAM 8GB dan ROM 128GB, Realme 7 dibanderol Rp3,9 juta.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x