Jumat 10 April 2020 Warga Banyuwangi Positif COVID-19 Jadi Tiga Orang

- 11 April 2020, 14:37 WIB
Peta Sebaran ODP Covid-19 di Banyuwangi
Peta Sebaran ODP Covid-19 di Banyuwangi /

RINGTIMES - Jumlah pasien positif terinfeksi COVID-19 di Banyuwangi, Jawa Timur, bertambah menjadi total tiga orang.

"Satu orang sudah dinyatakan sembuh dan dipulangkan beberapa hari lalu dan satu orang pria yang meninggal kemarin yang saat itu statusnya masih PDP," ungkap Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Banyuwangi, dr Widji Lestariono, Jumat (10/4/2020).

Selain itu, kata Rio, sapaan akrabnya, ada satu lagi yang positif yaitu seorang pria yang berasal dari kluster pelatihan petugas haji di Surabaya asal Kecamatan Cluring.

Baca Juga: Pengacara Inggris : Pemain yang Ingin Pergi untuk Tetap Bermain

"Jadi, total di Banyuwangi ada tiga warga yang positif corona. Satu orang sudah dinyatakan sembuh dan dipulangkan beberapa hari lalu, satu orang pria yang meninggal dunia pada Jumat kemarin yang saat itu statusnya masih PDP. Dan yang satu lagi seorang pria yang berasal dari klaster pelatihan petugas haji di Surabaya," katanya.

Menurut ia, kluster pelatihan petugas haji pada pertengahan Maret lalu di Surabaya, telah dipetakan oleh Pemprov Jatim sebagai salah satu klaster penyebaran virus corona.

Rio menyebut, kondisi pasien yang bersangkutan kini terus membaik. Saat ditetapkan sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP), dia hanya mengalami gejala klinis ringan.

"Besok akan kami ambil swab-nya lagi untuk diuji ulang, apakah sudah negatif atau belum. Mengingat, selama status PDP ini, pasien hanya mengalami gejala ringan, dan bahkan kondisinya terus membaik sampai sekarang," katanya.

Baca Juga: Dinkes: Hasil Swab Warga Genteng yang Meninggal Adalah Positif Corona

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x