PDP Covid-19 di Banyuwangi Tembus 25 Orang, Berikut Daerah Asalnya

- 26 Mei 2020, 01:21 WIB
Rapid Test di Mitra Swalayan Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi pada Sabtu (23/5/2020).*/
Rapid Test di Mitra Swalayan Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi pada Sabtu (23/5/2020).*/ /Pikiran Rakyat

RINGTIMES BANYUWANGI – Hingga hari ke dua Lebaran 1441 Hijriah (Senin, 25/5/2020), di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur terdapat pasien dalam pengawasan (PDP) Coronavirus Disease (Covid-19) sebanyak 25 orang.

Mengacu data yang dirilis akun Instagram @banyuwangi_kab, PDP di Banyuwangi terus bertambah dari waktu ke waktu.

Selain PDP Covid-19 yang mengalami peningkatan terus menerus, jumlah positif Covid-19 hingga tanggal yang sama juga meningkat, yakni sebanyak tujuh orang.

Baca Juga: Suka Makanan Bersantan? Yuk Kenali Batas Toleransi Pada Tubuh

Yang terbaru, Gugus Tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Banyuwangi melalui juru bicaranya, dr Widji Lestariono menjelaskan pada Senin (25/5/2020) seorang pemuda asal Kecamatan Siliragung dinyatakan positif Covid-19.

“Pasien nomor 07 ini mempunyai penyakit yang sejak 2018 mengharuskan yang bersangkutan berobat rutin ke Surabaya. Pasien 07 berjenis kelamin pria 24 tahun, asal Kecamatan Siliragung,” ujar Rio, sapaan akrabnya, Senin (25/5/2020), dilansir dari banyuwangikab.go.id.

Rio menjelaskan, sejak 2018, pasien tersebut berobat rutin ke RS Airlangga Surabaya. Pada periode Februari-Maret 2020, yang bersangkutan 3 kali kontrol ke Surabaya. Pada 23 April, pasien sempat dirawat inap di RS Airlangga Surabaya. 

Baca Juga: Ingin Baterai Ponsel Hemat Saat Silaturahmi Virtual? Berikut 5 Caranya

Pada 18 Mei lalu, lanjut Rio, pasien dibawa ke IGD RSUD dr Soetomo, Surabaya, untuk dilakukan suatu tindakan medis guna penanganan penyakitnya tersebut.

Karena masa pandemi, maka prosedurnya dilakukan tes terkait Covid-19. Dilakukanlah uji swab, dan diketahui hasilnya positif.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pemkab Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x