3 Amalan untuk Bertemu Rasulullah SAW Lewat Mimpi

3 Juni 2021, 15:48 WIB
Mimpi bertemu Rasulullah bisa saja terjadi atas kehendak Allah. Namun, ada amalan untuk mimpi bertemu Rasulullah. /Tangkap Layar YouTube/ Islam Populer

RINGTIMES BANYUWANGI – Berjumpa Rasulullah SAW merupakan keinginan hampir semua orang muslim yang ada di dunia meskipun hanya melalui mimpi saja.

Berjumpa dan berbicara dengan Rasulullah melalui mimpi merupakan sebuah kenikmatan yang tidak kira karena dapat menatap wajahnya.

Bagi Anda yang sangat menginginkan bertemu dengan Rasulullah lewat mimpi ternyata ada cara yang cukup mudah untuk dijalankan.

Dilansir dari kanal Youtube Hidayah Ilahi Official pada 3 Juni 2021, berikut cara mudah agar bertemu Rasulullah SAW melalui mimpi.

Baca Juga: 4 Arti Mimpi Bertemu Mantan Kekasih, Salah Satunya Pertanda Anda Akan Balikan

1. Menurut Imam Al Ghozali dalam Kitab Ihya Ulumuddin

Amalan agar berjumpa dengan Rasulullah dalam mimpi telah dijelaskan dalam hadits, yaitu

“Barang siapa yang istiqomah membaca sholawat inni sehari semalam sebanyak lima ratus kali, ia takkan mati sebelum bertemu Rasulullah SAW dalam keadaan terjaga,”.

Berikut bacaan sholawat yang dimaksud di atas:

Allahumma Sholli ‘Ala Sayyidina Muhammadin, Abdika Wa Nabiyyika Wa Rasulika Nabiyyil Ummiyyi Wa ‘Ala Aalihi Washohbihi Wa Sallam

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Bertemu Orang Tua yang Sudah Meninggal, Jangan Takut dan Lakukan Hal Ini

2. Menurut Imam Al Ghozali dalam Kitab Bustanul Fuqoro

Rasulullah bersabda,

“Barang siapa yang bersholawat atasku pada hari Jumat sebanyak seribu kali, maka dia akan melihat tuhannya pada waktu malam atau nabinya atau tempat tinggalnya dalam surga. Jika tidak terlihat, maka hendaklah dia berbuat yang demikian dalam dua Jumat atau tiga atau hingga lima kali Jumat,”.

Berikut sholawatnya,

Allahumma Sholli ‘Ala Sayyidina Muhammadin Nabiyyil Ummiyyi Wa ‘Ala Aalihi Washohbihi Wa Sallim

Baca Juga: 10 Arti Mimpi Bertemu Mantan Pacar

3. Menurut Syekh Abdul Qodir Jaelani dalam Kitabnya Al Ghunyah

Rasulullah bersabda,

“Barang siapa sholat pada malam Jumat, dalam setiap rakaat membaca surah Al Fatihah dan ayat kursi satu kali dan lima belas kali kemudian pada akhir sholat bersholawat serbu kali, maka ia akan melihat-Ku dalam mimpi sebelum datang Jumat yang lain,”

Selain itu, “dan barang siapa yang melihatku maka dia akan masuk surga dan diampuni segala dosanya yang telah lewat dan yang akan menyusul,”.

Berikut bacaan sholawatnya, Allahumma Sholli ‘Ala Sayyidina Muhammadin Nabiyyil Ummiyyi.

Itulah tiga amalan yang dapat menjadi referensi untuk bertemu Rasulullah dalam mimpi.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Tags

Terkini

Terpopuler