Bacaan Doa Malam Rebo Wekasan Rabu 6 Oktober 2021, Berikut Amalannya

5 Oktober 2021, 17:42 WIB
Bacaan doa Rebo Wekasan jatuh pada hari Rabu, 6 Oktober 2021. /Freepik/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak bacaan doa malam Rebo Wekasan pada Rabu, 6 Oktober 2021 berikut amalannya.

Rebo Wekasan merupakan sebuah malam yang diyakini tempat sang pencipta menaruh ratusan ribu macam bala ke dunia.

Untuk diketahui, Rebo Wekasan merupakan hari Rabu terakhir pada bulan Shofar yang artinya akan jatuh pada hari esok, Rabu, 9 Oktober 2021.

Baca Juga: Doa Nabi Muhammad SAW pada Hari Senin, Tak Ada Kata Malas

Rebo Wekasan masih menjadi tradisi bagi sebagian masyarakat Indonesia dimana untuk menolak bala ada beberapa amalan yang disarankan untuk dilakukan.

Dilansir dari kanal Youtube ngaji online pada Selasa, 5 Oktober 2021, salah satu amalan yang bisa dilakukan adalah membaca surah Al-Kautsar, Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-nas.

Membaca surah-surah Al Quran tersebut disarankan pada malam menjelang Rebo Wekasan.

Baca Juga: Doa Rasulullah SAW di Waktu Sore, Amalkan Segera

Selain itu, ada bacaan doa Rebo Wekasan yang bisa diamalkan sebagai berikut:

Allahummadfa’ ‘annal ghalaa’a wal wabaa’a wal fahsyaa’a wal munkara was suyuufal mukhtalifata wasy syadaa’ida wal mihana maadhahara minhaa wa maabaathana.

Mim balaadinaa indonesia khaasshataw wa saairil buldaanil muslimiina ‘aammatan yaa rabbal 'alamiin. Rabbana aatina fiddunyaa khasanah wafil aakhirati khasanah waqinaa 'adzabannaar.

Baca Juga: Doa Hari Kamis, Pintu Surga Terbuka bagi Umat Manusia

Arti: Ya Allah, hindarkanlah dari kami kekurangan pangan, cobaan hidup, penyakit-penyakit, wabah, perbuatan-perbuatan keji dan munkar, ancaman-ancaman yang beraneka ragam, paceklik-paceklik dan segala ujian, yang lahir maupun batin dari negeri kami Indonesia ini pada khususnya dan dari seluruh negeri kaum muslimin pada umumnya, Yaa Allah Tuhan Sekalian alam. Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka".

Itulah doa Rebo Wekasan beserta arti dan amalan yang bisa dilakukan.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler