Cara Menjalani Hidup Yang Benar Menurut Gus Baha

18 Juli 2022, 15:55 WIB
Cara Menjalani Hidup Yang Benar Menurut Gus Baha /Riyanto Jayeng/Tangkapan Layar YouTube

RINGTIMES BANYUWANGI - Simak berikut penjelasan Gus Baha mengenai mengenai cara untuk menjalani hidup yang benar dalam sebuah pengajian umum.

Dalam Agama Islam, segala hal yang mengenai kehidupan telah diatur oleh Allah mulai dari rezeki, umur, dan lainnya.

Sebagai Umat Islam yang beriman semasa hidup hendaknya untuk agar melakukan segala perintah dan menjauhi larangan Allah.

Baca Juga: Ciri-Ciri Manusia dan Apa Kunci Hidup di Akhir Zaman Menurut Gus Baha

Tetapi, adapun seseorang yang bersikap pesimis serta menyerah dalam meraih keinginan atau cita-cita yang semula diharapkan disebut putus asa, selanjutnya tidak terima akan takdir yang diberi Allah, memutuskan untuk melakukan tindakan hal yang tidak benar.

Dilansir dari kanal YouTube Gus Baha Channel 9.9 pada Senin 18 Juli 2022, di unggahan video tersebut hanya menampilkan rengkaman suara Gus Baha, inilah penjelasan dari Gus Baha mengenai cara untuk menjalani hidup yang benar.

"Makanya saya ajari, saya ini dikasih ijazah para ulama. Ini susunan silsilahnya hingga ke Nabi Muhammad SAW, kalian saya ajari cara hidup yang benar," kata Gus Baha.

Selanjutnya Gus Baha mengungkapkan sebuah contoh misalnya setelah melakukan sholat isya', rata-rata orang itu ingin hidupnya mapan, mempunyai rumah, banyak anak, dan menjadi orang shaleh.

Baca Juga: 2 Pernikahan yang Tidak Berkah Menurut Gus Baha

"Kalau ditanya Allah, Selesai ngapain? ya selesai sholat isya. Mau ngapain sekarang? nunggu sholat subuh," kata Gus Baha.

Meskipun orang tersebut sedang minum kopi atau ngobrol, Tetapi tetap tujuannya yaitu menunggu sholat.

Rasulullah SAW bersabda bahwa orang mukmin itu menemui dua kebaikan yang pertama yaitu kebaikan yang sudah dikerjakan atau dilakukan.

"Satu kebaikan yang sudah dikerjakan," kata Gus Baha.

Yang kedua yaitu kebaikan yang akan dikerjakan atau yang masih ditunggu.

"Dan satu kebaikan yang masih ditunggu. Jadi kalau saat ini ba'da isya, lalu saya menunggu sholat subuh. Karena berhubung waktunya lama, saya tunggu sambil tidur," ujar Gus Baha.

Maka demikian, Gus Baha menjelaskan, bahwa tujuan seseorang hidup itu adalah semata-mata berbuat kebaikan.

Baca Juga: Keistimewaan Sholat Sunnah Qabliyah Subuh Menurut Gus Baha

"Orang yang tujuannya ke Allah dan Rasul. Yang ada di dalam fikirannya hanya Allah dan Rasul," tambahnya.

Demikian, Itulah informasi dari Gus Baha mengenai cara menjalani hidup yang benar, Semoga bermanfaat.***

Editor: Rika Wulandari

Tags

Terkini

Terpopuler