Surat Al Insyirah Ayat 1-8 Arab, Latin, dan Terjemahan Bahasa Indonesia

11 Oktober 2020, 08:00 WIB
Bacaan surat Al Insyirah ayat 1-8 Al Quran beserta arab, latin, dan terjemahan bahasa Indonesia /

RINGTIMES BANYUWANGI – Surat Al Insyirah adalah salah satu surat pendek Juz Amma atau Juz 30 dalam Al Quran yang terdiri dari 8 ayat.

Surat Al Insyirah adalah surat yang ke-94 dalam Al Quran dan termasuk golongan surat Makkiyah karena diturunkan di kota Mekkah.

Nama Al Insyirah sendiri memiliki arti “Kelapangan” dan terletak di ayat pertama.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

Surat ini berisi tentang dukungan dan dorongan motivasi dari Allah SWT terhadap perjuangan Nabi Muhammad SAW selaku manusia sempurna.

Surat Al Insyirah ini mempunyai nama lain yaitu Alam Nasyrah

Selain itu, surat Al Insyirah ini berisi tentang bagaimana seharusnya manusia bersikap menghadapi kesulitan.

Baca Juga: Fakta Menarik Kunyit, Tanaman Ajaib Kaya Manfaat Seperti Cegah Alzheimer

Allah SWT juga memberikan suatu gambaran bahwa di satu kesulitan bahkan Allah SWT akan memberikan dua kemudahan.

Sebaiknya manusia harus selalu berharap hanya dan selalu beribadah kepada Allah SWT.

Salah satu keutamaan surat Al Insyirah ini telah dijelaskan oleh Rasulullah SAW dalam sebuah hadits,

Baca Juga: Pesona Lili Paris, Tanaman Hias Mirip Bulu Ayam yang Menjadi Primadona

“Siapa saja yang membaca surat Al Insyirah, maka ia seperti mendatangiku, dan aku mengambil kesempatan, maka menjadi suatu kelapangan dariku.”

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari laman Quran Kemenag, berikut bacaan surat Al Insyirah ayat 1-8 Al Quran beserta arab, latin, dan terjemahan bahasa Indonesia.

اَلَمۡ نَشۡرَحۡ لَـكَ صَدۡرَكَۙ

Alam nasyrah laka shadrak

Tidakkah kami lapangkan dadamu untukmu?

Baca Juga: Makanan Penyebab Kolesterol Tinggi, Waspadai Gorengan Hingga Olahan Daging

وَوَضَعۡنَا عَنۡكَ وِزۡرَكَۙ

Wawadlo’na ‘ankawizrak

Dan kami lepaskan bebanmu dari padamu.

الَّذِىۡۤ اَنۡقَضَ ظَهۡرَكَۙ

Alladzii anqodlo dohrok

Yang memberatkan punggungmu.

وَرَفَعۡنَا لَـكَ ذِكۡرَكَؕ

Warafa’naa laka dzikrok

Dan kami meninggikan bagimu sebutanmu (namamu).

Baca Juga: Luncur 12 Oktober 2020, Oppo Reno 4F Menjadi Seri Paling Tipis, Ringan, dan Fasionable

فَاِنَّ مَعَ الۡعُسۡرِ يُسۡرًا

Fainna ma’al ‘usri yusroo

Sebab sesungguhnya beserta (sehabis) kesulitan itu ada kemudahan.

اِنَّ مَعَ الۡعُسۡرِ يُسۡرًا ؕ‏

Inna ma’al ‘usri yusroo

Sesungguhnya beserta (sehabis) kesulitan ada kemudahan.

فَاِذَا فَرَغۡتَ فَانۡصَبۡۙ

Faidzaa faraghta fanshob

Maka apabila kamu telah selesai (urusan dunia) maka bersungguh-sungguhlah (dalam beribadah).

Baca Juga: Tak Hanya Daunnya, Buah Kersen Ampuh Atasi Tekanan Darah Tinggi dan Asam Urat

وَاِلٰى رَبِّكَ فَارْغَبْ

Wailaa rabbika farghob

Kepada Tuhanmu berharaplah.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Quran Kemenag

Tags

Terkini

Terpopuler