3 Waktu Terkabulnya Doa di Bulan Ramadhan, Jangan Sampai Terlewatkan

- 13 April 2021, 11:26 WIB
Tiga waktu terkabulnya doa di bulan Ramadhan
Tiga waktu terkabulnya doa di bulan Ramadhan /bugphai/Freepik

3. Berdoa pada malam Lailatul Qadar

Malam Lailatul Qadar adalah malam kemuliaan yang lebih baik dari seribu bulan. Suatu malam yang dimuliakan oleh Allah melebihi malam-malam lainnya.

Allah SWT berfirman, “Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu, turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan ijin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu penuh kesejahteraan sampai terbit fajar.” (QS. Al Qadar: 3-5)

Lailatul Qadar terjadi pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan.

Rasulullah SAW bersabda, “Carilah Lailatul Qadar pada sepuluh malam terakhir dari bulan Ramadhan.” (HR. Bukhari)

Setiap orang yang menghidupkan malam Lailatul Qadar, maka dosa-dosanya akan diampuni.

Rasulullah bersabda, “Barang siapa yang melakukan shalat di malam Lailatul Qadar karena iman dan mengharapkan pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.” (HR Bukhari)**

Halaman:

Editor: Lilia Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x