7 Dosa Besar Sehari-hari yang Sering Disepelekan

- 3 Mei 2021, 18:00 WIB
Setan memiliki banyak cara untuk menjerumuskan manusia untuk berbuat dosa/Berikut adalah dosa besar sehari-hari yang dianggap sepele.
Setan memiliki banyak cara untuk menjerumuskan manusia untuk berbuat dosa/Berikut adalah dosa besar sehari-hari yang dianggap sepele. /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Setan pasti memiliki banyak cara untuk menjerumuskan manusia untuk berbuat dosa.

Dan setan pula yang membuat dosa mampu menjadi nampak indah, sehingga melakukannya seakan-akan tak sadar.

Dilansir oleh Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal YouTube Jamaah Nurul Qolbi pada 3 Mei 2021, berikut adalah dosa besar yang dianggap sepele:

Baca Juga: 6 Dosa Suami Kepada Istri yang Membuat Dibakar di Neraka, Tidak Mengajarkan Ilmu Agama

1. Beribadah karena ingin dilihat orang lain

Riya’ termasuk dalam syirik kecil karena menyekutukan Allah SWT dalam niatnya.

Termasuk karena sholat ingin dilihat orang dan memamerkan donasi yang diamalkan, hal tersebut merupakan riya’.

Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa melakukan suatu amal dengan dicampuri perbuatan syirik kepada-Ku, niscaya Aku tinggalkan dia dan (tidak terima) amal syiriknya.” (HR. Muslim).

Baca Juga: 5 Keutamaan Bersedekah di Bulan Ramadan, Upaya Penghapus Dosa

2. Thiyarah

Thiyarah atau thatayyur adalah merasa bernasib sial karena sesuatu, misalnya meramal nasib buruk karena melihat burung gagak, hal tersebut merupakan bentuk dari syirik.

3. Tidak Tuma’ninah dalam sholat

Tuma’ninah merupakan rukun dalam sholat, jika tidak terpenuhi maka bisa dikatakan sholat itu batal, dan harus mengulang.

Baca Juga: Pria Asal Sleman Tinggalkan Jabatan Manajer di BUMN Demi Ternak Kambing

Rasulullah SAW bersabda: “sejahat-jahatnya pencuri adalah orang yang mencuri dalam sholatnya. Mereka (sahabat) bertanya; ‘Bagaimana ia mencuri dalam sholatnya?’ Rasulullah menjawab: (Ia) tidak menyempurnakan ruku’ dan sujudnya.” (HR. Imam Ahmad).

4. Khalwat

Berduaan dengan pria atau wanita yang bukan mahram termasuk dosa yang dianggap sepele.

Khalwat tak hanya berlaku di rumah atau di ruangan tertentu, akan tetapi juga di kendaraan, bahkan di ruang kelas sekalipun.

Rasulullah SAW bersabda: “Tidaklah seorang laki-laki berkhalwat dengan wanita kecuali pihak ketiganya adalah setan.” (HR. At-Tirmidzi).

5. Berjabat tangan dengan yang bukan mahram

Berjabat tangan antara pria dan wanita bukan mahram sudah menjadi hal yang lumrah.

Dan hal ini tidak dianggap sebagai dosa, seakan-akan kebiasan ini sudah menjadi tradisi.

Rasulullah SAW pernah bersabda: “Sungguh ditusuknya kepala salah seorang dari kalian dengan jarum dari besi lebih baik baginya daripada menyentuh wanita yang tidak halal baginya.” (HR. Ath Thabrani).

6. Ghibah

Ghibah merupakan dosa besar yang mungkin dianggap sepele. Dan parahnya dikerjakan setiap hari.

7. Dua orang berbisik saat kumpul bertiga

Jika pada acara kumpul-kumpul, berbisik dengan satu orang bukanlah akhlak seorang muslim.

Selain bisa menyakiti hati orang lain yang tidak mendengar, hal ini juga dapat menyebabkan pecah belah dalam silaturahmi.

Setan akan membisikkan kebencian dan kecurigaan kepada orang ketiga tersebut.

Semoga bermanfaat dan kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x