3 Amalan Ringan yang Membuat Setan Menjauhi Rumah

- 10 Mei 2021, 21:22 WIB
Setan mempunyai banyak cara untuk membuat manusia tersesat/Berikut adalah amalan ringan yang membuat setan menjauhi rumah.
Setan mempunyai banyak cara untuk membuat manusia tersesat/Berikut adalah amalan ringan yang membuat setan menjauhi rumah. /pixabay/@Giovanni_cg/

RINGTIMES BANYUWANGI – Setan adalah makhluk gaib yang suka menggoda atau mengganggu manusia.

Setan mempunyai banyak cara untuk membuat manusia berjalan pada jalan yang tidak benar.

Rasulullah memberikan petunjuk bagi umatnya untuk selalu membentengi diri dari segala tipu daya setan, termasuk dalam membentengi rumah.

Dilansir oleh Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal YouTube Nasihat Muslim pada 10 Mei 2021, berikut adalah amalan ringan yang membuat setan menjauh dari rumah:

Baca Juga: 5 Menu Makanan Neraka, Ada Seperti Kepala Setan

1. Berdzikir kepada Allah SWT pada setiap kegiatan

Ketika kita hendak masuk rumah, ketika kita hendak tidur, atau ketika makan dan minum sebaiknya kita berdzikir menyebut nama Allah.

Yang perlu dibiasakan adalah memulai suatu perbuatan dengan berdoa atau berdzikir dengan membaca Bismillahirahmanirrahim.

Hal yang ringan dilakukan tetapi dampaknya luar biasa, dan akan membuat setan tidak akan masuk rumah.

Baca Juga: 5 Pesan Rasulullah SAW agar Rumah Tidak Dimasuki Setan

Rasulullah SAW bersabda: “Apabila seseorang memasuki rumahnya kemudian dia menyebut nama Allah SWT ketika ia memasuki rumah dan ketika hendak makan, maka setan akan berkata (kepada teman-temannya). “Tidak ada tempat menginap dan tidak ada jatah makan.” Namun, apabila seseorang memasuki rumahnya tanpa menyebut nama Allah SWT dan ketika dia makan, maka setan akan berkata kepada teman-temanya, “kalian mendapat tempat menginap dan jatah makan malam.” (HR. Muslim).

Begitulah, maka ketika hendak membuka pintu ucapkanlah Bismillahirahmanirrahim.

Karena setan tidak akan mampu membuka pintu yang disebutkan nama Allah SWT.

Baca Juga: 3 Makanan yang Sering Dimakan oleh Jin dan Setan

2. Banyak membaca Al-Qur’an dan ibadah dalam rumah

Perbanyaklah membaca Al-Qur’an sesungguhnya setan tidak akan mendekati rumah yang didalamnya banyak membaca Al-Qur’an.

Karena rumah yang tidak pernah dibacai Al-Qur’an adalah bagaikan kuburan yang disukai setan.

Dan perbanyaklah beribadah seperti sholat sunnah.

3. Jauhkan rumah dari musik, patung dan gambar makhluk bernyawa

Dengan adanya musik, patung dan makhluk bernyawa dirumah kita akan mebuat malaikat rahmat menjauhi rumah kita hingga membuat setan menyukai rumah kita.

Demikian 3 amalan ringan yang membuat setan menjauhi rumah, semoga bermanfaat dan kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah