Imam Al Ghazali Meriwayatkan Tanda 100 Hari Menjelang Ajal, Seperti Tubuh Bergetar

- 13 Agustus 2021, 14:34 WIB
Riwayat Imam Al Ghazali tentang 100 hari tanda ajal mendekat
Riwayat Imam Al Ghazali tentang 100 hari tanda ajal mendekat /Unsplash/Olga Kononenko/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak riwayat Imam Al Ghazali mengenai tanda 100 hari menjelang ajalnya sebagai berikut.

Manusia pasti akan menemui ajalnya secara cepat atau lambat mengingat hal ini sudah menjadi ketetapan Allah SWT.

Sejak ditiupkan ruh, Allah SWT sudah membuat ketetapan kapan ajal manusia akan ditemui setelah mengarungi hidup di dunia.

Baca Juga: 3 Penyakit Pertanda Ajal Mendekat, Perhatikan Warna Urin Anda

Meski kematian hanya diketahui oleh Allah SWT, namun tanda kematian bisa dilihat dari ciri-ciri fisik yang bahkan telah diriwayatkan oleh Imam Al Ghazali.

Riwayat Imam Al Ghazali ini menyebutkan secara spesifik apa yang dirasakannya 100 hari menjelang ajal menjebat.

Simak riwayat tanda 100 hari menjelang ajal dari Imam Al Ghazali yang dilansir dari kanal Youtube Tadabbur Ilmi pada Jumat, 13 Agustus 2021.

Baca Juga: Pertanda Ajal Mendekat Menurut Imam Al Ghazali, Waspada Telinga Berdengung

1. Pusar Berdenyut

Jarang diketahui jika pusar berdenyut menjadi tanda 100 hari menjelang ajal yang diriwayatkan Imam Al Ghazali.

Bahkan, hal ini mungkin terjadi di waktu ashar atau setelah waktu ashar.

2. Tubuh Bergetar

Bergetarnya tubuh secara dahsyat dirasakan bermula dari ujung rambut kemudian hingga ujung kaki.

Hal ini dirasakan juga setelah waktu-waktu ashar yang menandakan 40 hari sebelum ajal menjemput.

Baca Juga: 5 Ciri-ciri Ajal Sudah Dekat Menurut Imam Al Ghazali, Perhatikan Waktu Ashar

3. Telinga Berdengung

Berdengungnya telinga juga menjadi riwayat 100 hari jelang ajal dalam riwayat Imam Al Ghazali.

Telinga yang berdengung sering terjadi namun kerap diabaikan menjadi tanda 100 hari mendekati kematian.

4. Nafsu Makan Tidak Stabil

Imam Al Ghazali meriwayatkan jika 7 hari sebelum meninggal manusia akan nafsu dengan makanan, sementara 3 hari sebelumnya justru sebaliknya yakni sama sekali tidak ingin makan.

Baca Juga: 11 Tanda Ajal Kematian Sudah Mendekat, Seperti Sering Menyendiri

Hal ini menjadi tanda ajal semakin dekat.

Itulah beberapa tanda 100 hari menjelang ajal dari riwayat Imam Al Ghazali.***

Editor: Lilia Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah