Wajib Kamu Ketahui, Inilah Beberapa Keutamaan Salat Tarawih

- 30 April 2020, 06:50 WIB
Pada hari Minggu ini, 19 April 2020, mengarsipkan foto, orang-orang menghadiri sholat malam sambil mempertahankan tingkat jarak sosial untuk membantu menghindari penyebaran virus corona, di sebuah masjid di Karachi, Pakistan. Ketika Ramadhan dimulai dengan bulan baru akhir pekan ini, umat Islam di seluruh dunia berusaha mencari cara untuk mempertahankan banyak ritual yang dihargai dari bulan paling suci Islam.
Pada hari Minggu ini, 19 April 2020, mengarsipkan foto, orang-orang menghadiri sholat malam sambil mempertahankan tingkat jarak sosial untuk membantu menghindari penyebaran virus corona, di sebuah masjid di Karachi, Pakistan. Ketika Ramadhan dimulai dengan bulan baru akhir pekan ini, umat Islam di seluruh dunia berusaha mencari cara untuk mempertahankan banyak ritual yang dihargai dari bulan paling suci Islam. /(Foto AP / Fareed Khan, File)

RINGTIMES - Salah satu amalan di bulan Ramadan adalah Salat Tarawih. Salat Tarawih ini dilakukan setelah Salat Isya dan dilakukan secara berjamaah di masjid atau musala.

Dalam situasi wabah corona, mungkin dilakukan di rumah. Ada yang melaksanakannya sebanyak 11 rakaat, namun ada juga yang melaksanakan Salat Tarawih sebanyak 23 rakaat.

Dalam beberapa riwayat, dikatakan bahwa orang yang melaksanakan tarawih dengan mengharap rida Allah, maka dosa – dosanya yang telah lalu akan dihapuskan oleh Allah.

Baca Juga: Program PTSL Pengatigan Banyuwangi Menuai Masalah, Ribuan Pemohon Tidak Diberi Patok

Salat Tarawih juga memiliki berbagai hikmah lainnya. Berikut ini adalah beberapa hikmah Salat Tarawih yang perlu Anda ketahui:

1. Salat Sunnah Paling Utama

Ulama hanabilah atau ulama yang memegang madzhab Hambali mengatakan, Salat Tarawih adalah salat sunnah yang paling utama dibandingkan dengan salat sunnah lainnya. Selain itu, salat sunnah ini adalah salah satu dari sedikit salat sunnah yang pelaksanaannya sunnah dilakukan dengan berjamaah.

Bahkan salat ini juga dikatakan serupa dengan salat fardhu. Selain Salat Tarawih, salat sunnah yang paling utama lainnya adalah Salat Rawatib. Yaitu salat sunnah yang dilakukan sebelum atau sesudah salat fardhu.

Baca Juga: Hebat, DPRD Jatim Apresiasi Kabupaten Sampang Zona Hijau Covid-19

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: hajinews.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x