Berikut Keutamaan yang Diperoleh Baca Surah Al Kahfi pada Hari Jumat

- 13 Juni 2020, 09:15 WIB
Ilustrasi membaca Al-Quran.
Ilustrasi membaca Al-Quran. /Pexels

RINGTIMES BANYUWANGI- Al Quran merupakan kitab suci utama dalam agama Islam.

Kitab ini terbagi ke dalam beberapa surah. Selain itu, di dalam setiap surahnya terbagi ke dalam beberapa ayat.

Al Quran difirmankan langsung oleh Allah kepada Nabi Muhammad melalui Malaikat Jibril.

Baca Juga: Bumil Citra Kirana, Masuk Daftar 100 Wanita Tercantik di Dunia

Umat Muslim menghormati Al Quran sebagai sebuah mukjizat terbesar Nabi Muhammad.

Salah satu bukti yang tak terbantahkan akan kebenaran Muhammad SAW sebagai Rasulullah yakni Al Quran.

Selain itu, Al Quran juga sekaligus kebenaran Islam sebagai agama rahmatan lil'alamin.

Baca Juga: Kesalahan Dokumen yang Harus Diperhatikan, Pendaftaran PPDB Ditolak

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Pikiran Rakyat dengan judul:  Keutamaan Membaca Surat Al-Kahfi di Hari Jumat

Banyak kebaikan akan diterima bila membaca ayat suci Al Quran.

Ketika sedang membaca satu huruf di dalam Al Quran saja memiliki 10 kebaikan,
Oleh sebab itu, bila membaca ayat suci Al Quran akan banyak kebaikan yang dimiliki.

Baca Surah Al Kahfi merupakan salah satu amalan yang bisa dilakukan di hari Jumat.
Surah Al Kahfi sendiri merupakan surat ke-18 di Al Quran dan terdiri dari 110 ayat. Arti dari surah Al-Kahfi yakni penghuni-penghuni gua.

Baca Juga: Bersama M. Quraish Shihab, Begini Doa untuk Melewati Masa Pandemi

Selain itu, juga perlu untuk memahami dan mengamalkan isinya seperti pada surah Al Kahfi.

Berikut ini keutamaan yang diperoleh ketika membaca surah Al Kahfi pada Jumat dalam beberapa hadist.

"Barang siapa menghafal sepuluh ayat pertama dari surah Al Kahfi, maka ia akan terlindung dari (fitnah) Dajjal" (HR.Muslim).

Baca Juga: Daftar Hp Oppo Terbaru, Oppo A12, Oppo A92, Oppo A5, Reno2, F15, A31

Fitnah Dajjal memang sangat mengerikan orang yang tidak memiliki iman percaya akan apa yang diucapkan Dajjal.

Karena Dajjal akan memberikan apa saja yang dibutuhkan, jika Dajjal mengatakan "Hei, langit datangkan mendung turunkan hujan" lalu akan terjadi. Menurut Buya Yahya, seperti yang dilansir Pikiran Rakyat yang mengutip kanal Youtube Al-Bahjah TV.

Selain itu ada hadist lain yaitu :

مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْكَهْفِ فِى يَوْمِ الْجُمُعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّورِ مَا بَيْنَ الْجُمُعَتَيْنِ

Baca Juga: Sudah Terjangkau Jaringan 4G, 11 Ribu Lebih Desa di Wilayah 3T

"Barangsiapa yang membaca surah Al Kahfi pada hari Jumat, dia akan disinari cahaya di antara dua Jum'at." (HR.An Nasa'i dan Baihaqi)
Maka dari itu jangan lupa untuk membaca dan memahami surah Al Kahfi pada hari Jumat.
Agar dapat terlindung dari fitnah Dajjal yang mengerikan (Tim Portal Jember 03).

 

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah