Doa Menghilangkan Kebiasaan Menonton Video Porno, Amalkan Selama 21 Hari

- 10 Mei 2022, 09:10 WIB
Berikut doa menghilangkan kebiasaan dan kecanduan menonton video porno ala ustadz Yusuf Mansur amalkan selama 21 hari.
Berikut doa menghilangkan kebiasaan dan kecanduan menonton video porno ala ustadz Yusuf Mansur amalkan selama 21 hari. /Sam Williams/Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Memiliki kebiasaan atau kecanduan menonton video porno adalah sebuah kebiasaan buruk yang harus ditinggalkan.

Karena kebiasaan dan kecanduan menonton video porno merupakan salah satu perbuatan yang tidak baik dan melanggar aturan dan norma-norma agama Islam.

Untuk menyingkirkan kita agar tidak kebiasaan atau kecanduan menonton video porno, terdapat salah satu doa yang dipercaya bisa menghilangkan perbuatan tersebut.

 Baca Juga: Cara agar Doa Cepat Terkabul, Segera Lakukan Bila Punya Hajat

Jika kita istiqomah mengamalkan doa yang diberikan Ustadz Yusuf Mansur tersebut selama 21 hari, bisa dimungkinkan kebuasaan dan kecanduan menonton video porno akan hilang dengan sendirinya.

Perlu diingat bahwa, menonton video porno zaman sekarang sangatlah mudah dijumpai dalam platform media sosial. Entah ada pada film, drama, Instagram, atau pun Facebook.

Selain itu, video tersebut sangat mudah diakses oleh berbagai kalangan tanpa batasan usia, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga tua sekalipun 

 Baca Juga: Doa Menghilangkan Kecanduan Menonton Video Porno Menurut Ustadz Yusuf Mansur, Coba Amalkan Selama 21 Hari

Maka sebagai pemegang platform media sosial, kita harus bijak saat menggunakannya agar terhindar dari pengaruh buruk yang ditimbulkannya.

Manusia memang memiliki hawa nafsu. Namun diri sendirilah yang tetap dapat mengendalikan agar tidak terjerumus dan terbawa ke dalam hal-hal yang negatif.

Karena Allah SWT memberikan manusia akal untuk berpikir dan beretika yang baik.

Biasanya, seseorang yang suka menonton video tersebut disebabkan oleh kesepian dalam lingkungan atau penasaran, hingga menjadi kebiasaan sampai kecanduan.

 Baca Juga: Niat Doa dan Tata Cara Sholat Idul Fitri, Beserta Tulisan Arab dan Terjemahannya

Semua dimulai dari kebiasaan dan keterpaksaan dan tekanan terhadap diri sendiri untuk merubah kebiasaan buruk kepada kebiasaan yang lebih sehat.

Berikut tips beserta doa menghilangkan kecanduan video porno dari Ustad Yusuf Mansur yang dilansir dari Kanal Youtube WIRDA MANSUR.

Mula-mula coba lakukan hal ini selama 21 hari. Ini akan berdampak baik pada diri sendiri.

Sambil membiasakan hal tersebut, baca doa ini untuk membantu mendorong hati untuk selalu istiqomah dan meminta pertolongan Allah SWT.

 Baca Juga: Niat Doa Sholat Idul Fitri, Beserta Bacaan Sunnah yang Dianjurkan

“Allahumma akhrijnaa min dhulumaatil jahli Wal wahmi wal itsmi waldzunuubi walma’shiyati wal ‘adwaanIla anwaarillahi walma’rifati wal ‘ilmi Wal islaami wal iimani wal ihsaani wal ‘ibadati wasshobri”

Yang memiliki arti sebagai berikut:

“Ya Allah keluarkanlah kami dari kegelapan, kebodohan, keragu-raguan, dan kebimbangan dari dosa, kesalahan, ma’siyat, dan permusuhan kepada cahaya Allah, ma’rifat, ilmu, islam, iman, kebaikan, ibadah, dan sabar.”

Semoga bermanfaat.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah