Ketahui 2 Dosa Besar yang Mendapatkan Siksa di Akhirat Menurut Islam

- 24 Juni 2022, 21:30 WIB
Ilustrasi. Berikut ini yang wajib kita ketahui terkait 2 dosa besar yang akan mendapatkan siksa luar biasa di akhirat nanti.
Ilustrasi. Berikut ini yang wajib kita ketahui terkait 2 dosa besar yang akan mendapatkan siksa luar biasa di akhirat nanti. /Pexels/Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut ini 2 hal yang harus kita ketahui tentang dosa besar yang mendapatkan siksa luar biasa di akhirat kelak menurut Islam.

Terdapat dosa besar dalam kehidupan manusia, tentulah menjadi sebuah ujian yang harus dihadapi.

Hal tersebut akan membuat kita mendapatkan siksa di akhirat kelak, apabila tidak segera memohon ampunan.

Dilansir dari akun Youtube Doa Pedia 24 Juni 2022, Setiap manusia pasti memiliki dosa meskipun kadar dari setiap perilaku akan berbeda-beda porsinya.

Baca Juga: 4 Cara Didekatkan dengan Jodoh yang Merupakan Rahasia Allah

Oleh sebab itu, sebagaimana Allah sampaikan, menghindarkan dosa adalah dengan melakukan perbuatan baik lainnya, memohon ampun serta meminta keselamatan di dunia dan akhirat.

Manusia tidak akan pernah tau berapa besar dosa dan pahalanya sebelum ia masuk ke dalam akhirat kelak.

Dalam hal tersebut, terdapat dosa besar yang bisa merugikan manusia dan tentunya mendapatkan teguran besar pula dari Allah SWT.

Maka inilah 2 dosa besar dan siksa di akhirat kelak yang harus kita ketahui.

Baca Juga: Keutamaan Membaca Surat Al Baqarah Ayat 284 285 286, Dilengkapi Tulisan Latin dan Artinya

1. Dosa besar syirik

Menurut Islam, Syirik merupakan dosa yang paling besar serta paling berat. Bahkan dalam beberapa ayat dijelaskan bahwa syirik tidak terampuni dosanya.

Namun, pada hal tertentu manusia dapat diampuni jika benar-benar taubatan nasuha dan dengan kesungguhan bertobat yang konsisten.

“Sesungguhnya kesyirikan merupakan kezhaliman yang besar” (QS. Luqman: 13)

Kezhaliman artinya tidak menempatkan sesuatu secara benar dan sesuai dengan kedudukannya.

Menempatkan segala sesuatu selain Allah untuk disembah tentu bukanlah hal yang benar.

Sangat tidak logis apabila manusia memilih penolong dari selain Allah, dari makhluk atau benda yang sangat lemah.

Baca Juga: Bacaan Surat Al Zalzalah dan Tafsirnya, Dapat Mengembalikan Sihir Kepada Pengirimnya

Dosa syirik sebelum meminta ampunan dan taubatan nasuha tentu menjadi pemberat kelak di akhirat.

Oleh karena itu, balasan dari dosa syirik yang sangat besar adalah balasan kelak di neraka.

“Sesungguhnya orang yang mempersekutukan (sesuatu dengan) Allah, maka pasti Allah mengharamkan kepadanya Al Jannah, dan tempatnya adalah An Nar, tidaklah ada bagi orang-orang yang zhalim itu seorang penolongpun” (QS Al Ma’idah: 72)

2. Durhaka terhadap kedua orang tua dan berbuat dusta

Hal ini sebagaimana disampaikan dalam Al Quran yang merupakan bagian dosa besar menurut Islam:

Baca Juga: Bacaan Surat Al Qariah dan Tafsirnya, Amalkan Ini Agar Mudah Mendapatkan Pekerjaan

“Dan beribadahlah kalian kepada Allah dan jangan menyekutukan-Nya dengan sesuatu apapun dan berbuat baiklah kepada kedua orang tua . . .” (QS An Nisa’: 36)

Kedua orang tua telah membesarkan kita dan memberikan separuh hidupnya untuk berjuang agar kelak anaknya menjadi manusia yang sukses.

Tentu dosa besar bagi mereka yang durhaka kepada kedua orang tua.

“Beribadahlah kepada Allah satu-satunya dan jangan menyekutukan-Nya dengan sesuatupun, tinggalkan ajaran-ajaran nenek moyangmu (yang tidak baik), beliau juga memerintahkan kepada kami untuk sholat, jujur, menjaga diri dari perbuatan yang haram dan menyambung tali silaturahim” (Muttafaqun ‘Alaihi).

Itulah 2 macam dosa besar yang harus kita ketahui. Semoga informasi ini bermanfaat untuk kita semua.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah