11 Rahasia Tersembunyi dari Bacaan Surat Al Falaq dan An Nas, Sembuh dari Santet dan Sihir

- 12 Juli 2022, 14:55 WIB
Selengkapnya keutamaan dari bacaan surat Al Falaq dan An Nas, terhindari dari santet, sihir, gangguan syaitan, dari kekejaman, hanya di sini
Selengkapnya keutamaan dari bacaan surat Al Falaq dan An Nas, terhindari dari santet, sihir, gangguan syaitan, dari kekejaman, hanya di sini /Cahiwak/pixabay.com/Cahiwak

RINGTIMES BANYUWANGI – Halo sobat muslim, terdapat 11 keutamaan tersembunyi dari bacaan surat Al Falaq dan An Nas,

Keutamaan dari bacaan surat Al Falaq dan An Nas ialah surat yang menjadiakna Al Quran tak tertandingi dengan kitab-kitab yang lain seperti kitab Zabur, Taurat dan Injil.

Bacaan surat Al Falaq dan An Nas memiliki keutamaan yang luar biasa dibandingkan dengan surat-surat pendek lainnya.

Dilansir dari kanal Youtube Anto Al hikmah, berikut penjelasan keutamaan dari bacaan surat Al Falaq dan An Nas pada tanggal 12 Juli 2022, selengkapnya.

Baca Juga: 8 Keutamaan dari Bacaan Surat Yasin Bagi Kehidupan, Memperoleh Rezeki yang Melimpah

1. Terhindar dari sihir

Dari Aisyah ra menerangkan bahwa rasulullah SAW pada setiap malam apabila hendak tidur beliau membaca surat Al Falaq, Al Ikhlas dan An Nas kemudian ditiupkan pada kedua telapak tangannya.

Lalu diusapkan keseluruh tubuh dan kepala. Hal ini dapat menjadi ikhtiar agar terhindar dari sihir yang datang dari golongan manusia dan jin.

2. Terhindar dari santen

Masih dari Aisyah ra yang mengatakan bahwa kedua surat ini dapat menangkal dan mengusir santet yang datang kepada seseorang.

Santet yang dikirim dari manusia berupa hal yang menyakitkan kepada manusia lain yang biasa sebagai bentuk kekesalan ia terhadap orang tersebut.

3. Terhindar dari tenung

Sama halnya dengan santen, jika membaca kedua surat ini maka Anda akan terhindar dai tenung yang berbahaya bagi hidup Anda.

kBaca Juga: 6 Keutamaan Bacaan Surat Al Waqiah yang Dibaca Setiap Hari, Memperoleh Kekayaan

4. Menghilangkan racun berbisa

Ali bin Abi Tholib ra menerangkan bahwa pernah rasulullah SAW digigit Kala, kemudian mengambil air garam dan dibacakan surat Al Falaq dan surat Annas lalu diusapkan pada anggota tubuh yang terkena gigitan Kala tadi.

Hal ini dapat menjadi sebuah panawar dari racuk yang berbisa.

5. Dapat terhindar dari tersesat di jalan

Uqbah bin Amir menerangkan bahwa ketika saya tersesat di jalan dalam suatu perjalanan bersama rasulullah, beliau membaca surat Al Falaq dan An Nas dan akupun disuruh oleh rasulullah SAW juga untuk membacanya.

6. Dapat terhindar dari rampok

Masih dari Uqbah bin Amir yang mengatakan bahwa kedua surat ini dapat menjadi pertolongan dari rampok atau manusia yang ingin berbuat jahat kepada Anda.

Baca Juga: 8 Keutamaan Membaca Surat Ar Rahman, Mendapat Syafaat di Hari Kiamat

7. Terhindar dari kesialan

Sama halnya dengan terhindar dari rampok, kedua surat tersebut dapat menjadi hal yang dapat menghindari diri Anda dari sebuah kesialan hidup.

8. Sembuh dari penyakit

Barang siapa terkena penyakit karena perbuatan syaitan atau manusia, hendaklah membaca surat Al Falaq dan An Nas sebanyak 41 kali selama tiga hari, 5 hari atau  hari maka ia akan berangsur-angsur akan sembuh.

9. Dapat terhindar dari godaan syaitan

Barang siapa yang takut dengan godaan syaitan maka bacalah surat Al Falaq dan An Nas sebanyak 100 kali, insya Allah akan aman dimanapun dan kapanpun.

Baca Juga: 4 Keistimewaan Membaca Surat Al Mulk, Diampuni Segala Dosa-Dosa dan Terhindar dari Siksa Kubur

10. Dijaga dari kegelapan malam

Sama hal dapat terhidar dari godaan syaitan, kedua surat tersebut dalam menjadi penjaga Anda di saat Anda sedang berada di kegelapan malam, mungkin saat tersesat, atau saat sendirian

11. Terhindar dari kekejaman raja

Bagi Anda yang sedang menghadapi seorang pemimpin atau raja dalam dunia kerja maka bacalah kedua surat itu agar terhindar dari kekejamannya.

Itulah 11 keutamaan dari bacaan surat Al Falaq dan An Nas yang dapat Anda coba di rumah atau dimana saja, selamat mencoba. ***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah