Keutamaan Surat Luqman Ayat 22, Ketika Merasa Kecewa Bacalah Dzikir ini

- 14 Juli 2022, 19:45 WIB
Ilustrasi - Simak keutamaan surah Luqman ayat 22
Ilustrasi - Simak keutamaan surah Luqman ayat 22 /Pixabay.com /cahiwak

RINGTIMES BAYUWANGI – Manusia tidak terlepas dari rasa kecewa, seperti mengkhawatirkan rezeki, jodoh, dan lainnya.

Kesedihan akan takdir baik yang tidak kunjung datang mengakibatkan manusia merasa kecewa. Obat hati-pun tertuang pada surat Luqman ayat 22 dan dzikir sebagai pengobat dikala sedih.

Manusia sebenarnya tidak akan kecewa jika bersandar kepada Allah, bahkan itu adalah hal mustahil seseorang kecewa gara-gara berpegang, bersandar, dan menyerahkan dirinya kepada Allah.

Dilansir dari laman Youtube Pemuda Hijrah pada Kamis, 14 Juli 2022, berikut adalah keutamaan surat Luqman ayat 22 dan dzikir yang menenangkan hati.

Baca Juga: 10 Hukum Bacaan Tajwid dalam Surat An Nisa Ayat 59, Wajib Tahu!

Surat Luqman Ayat 22: “Dan barang siapa yang berserah diri kepada Allah, sedang dia berbuat kebajikan, maka sesungguhnya dia telah berpegang kepada simpulan tali yang kukuh. Hanya kepada Allah kesudahan segala urusan”.

Jadi tidak akan ada orang yang kecewa kalau berpegang kepada Allah, masalah apapun seperti rezeki, jodoh, dan lainnya.

Apa yang manusia inginkan sering kali tidak sesuai dengan apa yang diingikan, sehingga muncul prasangka buruk kepada Allah, naudzubillah min dzalik.

Jangan pernah membandingkan diri kita dengan orang lain atau membandingkan nasib orang beriman dengan nasib orang yang tidak beriman dengan tolak ukur berupa dunia.

Baca Juga: Keutamaan Bulan Muharram dan 6 Amalannya yang Penuh Keberkahan

Padahal Allah tidak banyak berjanji urusan dunia kepada orang beriman.

Jika ingin membandingkan, bandingkanlah orang beriman itu dengan akhirat dan tidak beriman dengan dunia.

Kalau kita bergantung kepada Allah dalam urusan jodoh, jauh lebih meyakinkan dan tidak akan kecewa dengan kriteria apapun.

waman yuslim wajhahu illallah waman yuslim wajhahu illallahi wahuwa muhsin faqadistamsaka bil’urwatil wutsqaa waillallhi’aaqibatul umuur”.

Siapa yang menyerahkan dirinya kepada Allah dan dia senantiasa berbuat baik, maka sesungguhnya dia telah berpegang kepada tali yang paling kokoh dan kepada Allah segala urusan dikembalikan.

Hanya dengan berdzikir:

la hawla wala quwwata illa billah”

Baca Juga: Keutamaan Surat Yusuf Ayat 4 Dilengkapi Latin dan Arti, Amalan Pemikat Hati Wanita

Allah kasih keajaiban yang luar biasa, karena setelah seseorang bersandar kepada Allah pasti Allah tidak akan mengecewakan hamba-Nya.

 “wa huwa ‘alaa kulli syai’in qodir

Dan kalau Allah menjanjikan yang baik akan bertemu dengan yang baik.

innahu laa yukhliful mi’ad

Allah tidak pernah mengingkari janji.

Masalah apapun harus mengandalkan Allah. Jika sudah melibatkan Allah,

layyudhoi anallahu idzan

Allah tidak akan mengecewakan kamu.

Libatkan Allah dalam masalah, sebanyak apapun masalahnya serahin aja sama Allah.

Demikian keutamaan surat Luqman ayat 22 dan dzikir yang seharusnya kita amalkan. Sesungguhnya Allah bersama kita.***

Editor: Rika Wulandari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah