10 Amalan yang Sunnah Dilakukan pada Hari Jumat Bagi Umat Muslim

- 22 Juli 2022, 10:15 WIB
Ilustrasi/ Hari Jumat adalah salah satu hari yang penuh berkah bagi umat Islam, berikut amalan amalan yang sunnah dikerjakan pada hari Jumat.
Ilustrasi/ Hari Jumat adalah salah satu hari yang penuh berkah bagi umat Islam, berikut amalan amalan yang sunnah dikerjakan pada hari Jumat. /Pexels.com/Rayn L

Shalawat bisa dibaca kapan saja. Hanya, waktu yang disarankan untuk memperbanyak shalawat adalah pada hari Jumat, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

“Sesungguhnya hari paling utama bagi kalian ialah hari Jumat, maka perbanyaklah shalawat kepadaku, sebab shalawat kalian akan disampaikan kepadaku. Siapa yang banyak bershalawat untukku, dia yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti.” (H.R Abu Dawud, Ibnu Majah, An Nasa’i)

Baca Juga: 4 Kewajiban dan Amalan Umat Islam Terhadap Jenazah

3. Membersihkan diri sebelum menunaikan sholat Jumat

Mandi sebelum melaksanakan sholat Jumat berjamaah di masjid adalah salah satu amalan sunnah yang disarankan bagi setiap Muslim laki-laki.

“Barangsiapa mandi pada Hari Jumat sebagaimana mandi janabah.” (H.R Bukhari dan Muslim)

4. Memakai Pakaian Rapi dan Wewangian

Amalan sunnah hari Jumat selanjutnya yaitu memakai pakaian rapi, bersih, dan terbaik, serta tidak lupa untuk mengenakan wewangian atau parfum (non alkohol).

“Barangsiapa yang membersikan dan bersuci semampunya di hari Jumat, kemudian memakai minyak rambut atau minyak wangi selanjutnya berangkat ke masjid, dan masuk masjid tanpa melangkahi di antara dua orang untuk dilewatinya, berikutnya sholat sesuai tuntunan dan diam tatkala imam berkhutbah, niscaya diampuni dosanya di antara dua Jumat.” (H.R Bukhari dan Muslim)

Baca Juga: 3 Macam Amalan Agar Diberi Umur yang Panjang Oleh Allah SWT

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x