5 Keutamaan Untuk Orang yang Sholat Subuh Tepat Waktu

- 10 Agustus 2022, 21:50 WIB
Sangat Dahsyat pasca Sholat Subuh
Sangat Dahsyat pasca Sholat Subuh /Pixabay/chiplanay

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut ini adalah 5 keutamaan untuk orang yang sholat Subuh tepat waktu.

Terdapat keutamaan yang istimewa saat kita melaksanakan sholat Subuh karena nilainya sangat tinggi dalam syariat.

Apalagi jika sholat Subuh dilaksanakan tepat waktu, akan ada beberapa keutamaan yang melaksanakannya dengan istiqomah.

Baca Juga: 20 Hukum Tajwid Surat Al Baqarah Ayat 39 Beserta Teks Arab, Latin dan Terjemahan

Dilansir dari akun Youtube Wahyu Tin Tisna 10 Agustus 2022, inilah 5 keutamaan untuk orang yang sholat Subuh tepat waktu.

Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa Rasulullah SAW bersabda:

Ya Allah berkahilah ummatku selama mereka senang bangun Subuh”. (HR. Tirmidzi, Abu Daud, Imam Ahmad, dan Ibu Majah).

Baca Juga: 17 Hukum Tajwid Surat Al Baqarah Ayat 37 Beserta Teks Arab, Latin, dan Terjemahan

1. Pahalanya seperti sholat satu malam penuh

Dari Utsman Bin Affan RA beliau berkata, Rasulullah SAW bersabda:

“Barangsiapa yang sholat Isya berjamaah maka seakan-akan dia telah sholat setengah malam, dan barangsiapa sholat Subuh berjamaah maka seakan-akan dia telah melaksanakan sholat malam satu malam penuh” (Hr. Muslim).

2. Sebagai sumber cahaya di hari kiamat

Ketika kiamat tiba, seluruh alam semesta akan hancur, matahari akan digulung sehingga keadaan akan gelap gulita dan semua makhluk akan mati.

Baca Juga: Keutamaan Membaca Doa Ketika Menyantuni Anak Yatim Dilengkapi Arti dan Latin

Ketika umat manusia dibangkitkan dan dikumpulkan di padang mashyar untuk menghadap pengadilan Allah, maka di sanalah akan terlihat cahaya dari orang yang semasa hidupnya selalu mengerjakan sholat lima waktu dan diantaranya sholat Subuh.

3. Dijanjikan masuk surga

Diriwayatkan dari Abu Musa Al Asy’ari bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“Barangsiapa yang mengerjakan sholat Bardain yaitu sholat Subuh dan Ashar maka dia akan masuk surga” (Hr. Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: 26 Hukum Tajwid Surat Ali Imran Ayat 11 Lengkap Arab, Latin, dan Arti

4. Selalu dalam lindungan Allah SWT

Tidak ada perlindungan terbaik untuk seorang hamba melainkan perlindungan dari Allah SWT.

Sebab dengan memperoleh perlindungan dari Allah SWT, hidup kita akan diliputi ketenangan dan tidak akan pernah takut dengan apapun.

5. Dapat melihat Allah SWT

Dari Jabir bin Abdullah RA, ia berkata:

Kami sedang duduk bersama Rasulullah SAW ketika melihat bulan purnama, beliau bersabda:

“Sungguh kalian akan melihat Rabb kalian sebagaimana kalian melihat bulan yang tidak terhalang dalam melihatnya, apabila kalian mampu, janganlah kalian menyerah dalam melakukan sholat sebelum terbit matahari dan sholat sebelum terbenam matahari” (Hr. Bukhari dan Muslim).

Itulah 5 keutamaan untuk kita yang sholat Subuh tepat waktu. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua, Amin.***

Editor: Rika Wulandari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah