Macam-Macam Tawassul Sebagai Penghubung Manusia dengan Allah SWT

- 1 September 2020, 19:00 WIB
ILUSTRASI: Doa yang disertai dengan tawassul sebagai penghubung manusia dengan Allah SWT
ILUSTRASI: Doa yang disertai dengan tawassul sebagai penghubung manusia dengan Allah SWT /pixabay/chiplanay

RINGTIMES BANYUWANGI - Tawassul bermakna sesuatu yang disyariatkan oleh Islam sebagai anak tangga penghubung antara manusia dengan Allah SWT dalam mencapai sebuah doa yang mustajab.

Para ulama madzhab juga sepakat bahwa tawasul yang dimaksud adalah amal saleh sebagai jalan yang menyertai seseorang dalam doanya.

Karena amal saleh dapat mendekatkan seseorang kepada Tuhan-Nya, maka amal saleh inilah yang dijadikan tawasul atau wasilah agar hajat-hajat yang didoakan orang tersebut dikabulkan oleh Allah Swt.

Baca Juga: Tak Biasa, Pesawat yang Mendarat di Bandara Changi ini 'Bermasker'

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari Peci Hitam, berikut macam-macam tawassul yang perlu diketahui:

1. Tawassul bi asmaillah (tawassul dengan nama Allah).

Ini adalah tawasul yang paling tinggi. Misalnya ketika bedoa seseorang bertawasul dengan perkataan a‘udzu biqudratillah, a‘udzu bi izzatillah dan yang lainnya.

Tawassul ini juga bisa dilakukan dengan menyebut Asmaul Husna secara lengkap atau sebagian atau dengan ismul a’dham. Ismul a’dham, merupakan kata kunci untuk berdoa dan oa tawasul yang disertai dengan Ismul A’dham insyallah sangat mustajab.

Ismul a’dham ini disamarkan, namun bisa dipelajari, misalnya dalam kitab Fatawa Nawawi karya Imam Nawawi, disebutkan tentang Ismul a’dham.

Baca Juga: Lirik Lagu Dangdut Gembala Cinta Diciptakan Oleh Ashraff Khan

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Peci Hitam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x