Berikut 4 Kebutuhan Psikologis Anak yang Harus Dipenuhi Orangtua Menurut Islam

- 23 September 2020, 18:45 WIB
Ilustrasi. 4 kata yang penting diajarkan ke anak sejak dini.
Ilustrasi. 4 kata yang penting diajarkan ke anak sejak dini. /PEXELS/Andrea Piacquadio

RINGTIMES BANYUWANGI – Anak merupakan anugrah dari Tuhan Yang Maha Esa. Semua kebutuhan seorang anak memanglah tanggungjawab seorang ayah dan ibu. Kebutuhan seorang anak adalah kebutuhannya untuk melanjutkan hidup sebagaimana manusia membutuhkan makan, minum, ilmu, dan agama.

Akan tetapi, kebutuhan anak bukanlah secara biologis saja seperti makan, minum, tempat tidur, pakaian, dan kebutuhan finansial lainnya. Seorang anak juga memiliki kebutuhan psikologis yang harus dipenuhi oleh orangtua.  

Seperti yang dikutip dari PrentingIslami.com anak yang terpenuhi kebutuhan psikologisnya akan dapat tumbuh menjadi anak yang memiliki emosi stabil, mudah berkomunikasi, dan tidak penakut.

Baca Juga: Tak Banyak Dilirik, Tumbuhan Paku Berikut Bisa Bikin Tampilan Rumah Jadi Cantik dan Eksotis

Dr. Faizah Ali Syibromalisi di dalam salah satu makalahnya yang berjudul ‘Pengasuhan Anak Usia Dini dalam Sorotan Agama’ menjelaskan bahwa di antara bentuk-bentuk sentuhan psikologis yang dibutuhkan anak adalah sebagai berikut.

1. Memeluk dan mencium anak

عن أبي هريرة قال : أبصر الأقرع بن حابس التميمي النبي صلى الله عليه و سلم يقبل الحسن بن علي فقال: إن لي عشرة من الولد ما قبلت أحدا منهم فقال نبي الله صلى الله عليه وسلم : ( من لا يرحم لا يرحم ) رواه ابن حبان

Dari Abu Hurairah r.a. ia berkata, Al-Aqra’ bin Habis At-Tamimi pernah melihat Nabi SAW sedang mencium Hasan bin Ali cucunya, lalu ia berkata, ‘Sungguh, aku memiliki sepuluh anak, namun aku tidak pernah mencium satupun dari mereka.’

Nabi SAW bersabda, ‘Siapa yang tidak menyayangi, maka ia pun tidak akan disayangi.’ (H.R. Ibnu Hibban)

Hadis tersebut menunjukkan bahwa Nabi SAW sangat menyayangi anak kecil terlebih bila anak itu berasal dari darah dagingnya sendiri, yakni cucu beliau.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x