Tegaskan Kondisi Demokrat Saat AHY Memimpin, Dede Yusuf: Tidak Nyaman Berarti Jarang Turun Kebawah

- 28 Februari 2021, 20:35 WIB
Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf.*
Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf.* //Instagram.com/@ddyusuf66

RINGTIMES BANYUWANGI – Dede Yusuf atau Yusuf Macan Effendi ikut angkat bicara mengenai pemecatan secara tidak hormat kepada 7 kader Partai Demokrat 26 Februari 2021 lalu.

Anggota DPR itu ikut buka suara karena isu miring semakin menyeruak. Dede Yusuf mengatakan hal mengenai pemberhentian kader itu melalui akun Twitternya.

Menegaskan jika isu miring mengenai kondisi Demokrat saat dipimpin Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Dede Yusuf menegaskan jika kepemimpinan AHY sebagai ketua umum membuat kader lebih aktif turun ke bawah.

Dalam akun Twitternya @dedeyusuf_1, ia mengatakan jika ketidaknyamanan orang dalam kondisi Demokrat menunjukkan jika kader kurang aktif dan jarang turun kebawah.

Baca Juga: Kepemimpinan AHY Diisukan Miring Usai Pecat 7 Kader Partai Demokrat, Begini Kata Dede Yusuf

"Selama dipimpin AHY, kader menjadi semakin aktif turun ke bawah membantu masyarakat," kata Dede dilansir Galamedia dan dikutip Ringtimesbanyuwangi.com Minggu, 28 Februari 2021.

Artikel ini sudah diterbitkan sebelumnya di Galamedia.pikiran-rakyat.com dengan judul Ungkap Kondisi Demokrat saat Dipimpin AHY, Dede Yusuf: yang Merasa Tidak Nyaman Berarti Jarang Turun ke Bawah

Kemudian iya juga menyebut jika dirinya membersamai AHY sembari menyematkan tagar.

"Bagi yang merasa tidak nyaman, berarti jarang turun kebawah. Saya bersama AHY, #DemokratMakinSolid #DemokratBersamaRakyat #tetapAHY," tulis Dede lagi.

Halaman:

Editor: Indah Permata Hati

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x