Resmi, 1 Ramadan 1442 H Jatuh Besok 13 April 2021

- 12 April 2021, 19:14 WIB
Pemerintah melalui Kementerian Agama memutuskan awal Ramadan jatuh pada 13 April 2021
Pemerintah melalui Kementerian Agama memutuskan awal Ramadan jatuh pada 13 April 2021 /Instagram/@gusyaqut

“Keputusan dari sidang isbat tadi tanpa ada perbedaan bersepakat dan kami menetapkan bahwa 1 Ramadan 1442 Hijriah jatuh pada tanggal 13 April 2021, malam ini sudah bisa jalankan taraweh” kata Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas sebagaimana dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Kemenang.

Diambilnya keputusan pelaksanaan Ramadan yang jatuh pada 13 April 2021 itu berdasarkan pengamatan yang dilakukan diberbagai wilayah di Indonesia.

Lebih lanjut, Kementerian Agama juga menerangkan metode yang digunakan dalam pengambilan keputusna penetapan awal ramadah 1442 Hijriah.

Baca Juga: Amalan Malam Pertama di Bulan Ramadan, Jadikan Kekayaan Berkah Setahun Penuh

“Indonesia menetapkan awal Ramadan, Syawal, dan Dzulhijah dilakukan berdasarkan metode ruk’yah dan hisab oleh pemerintah melalui Kementerian Agama dan berlaku nasional,” Kata H. Cecep Nurwendaya, M.SI selaku Anggota Tim Falakiyah Kemenang RI.

Sebagai informasi, pemerintah juga telah membahas teknis pelaksanaan sholat taraweh di berbgaai masjid dalam rangka menjelang Ramadan tahun ini.

Hasil keputusan menerangkan bahwa umat Muslim di Indonesia diperbolehkan melaksanakan sholat tawaih berjamaah di masjid dengan berbagai catatan tertentu mengingat pandemi Covid-19 masih ebrlangsung.

Salah satunya ialah daerah yang diperbolehkan melaksanakan tarawih hanya ada pada daerah dengan zona kuning saja.

Baca Juga: 7 Manfaat Porang, Tanaman dengan Harga Selangit yang Kini Banyak Dibudidayakan

Selain itu, pelaksaana sholat terawih juga diharuskan mengikuti aturan sesuai dengan masa pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

Halaman:

Editor: Indah Permata Hati

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x