Komandan KRI Nanggala 402 Mengeluh Sebelum Tenggelam, Media Asing Sebut Ada Kejanggalan

- 27 April 2021, 10:11 WIB
Komandan KRI Nanggala 402 keluhkan kondisi kapal selam, bahkan media asing ungkap beberapa kejanggalan yang menyebabkan tenggelamnya KRI Nanggala 402
Komandan KRI Nanggala 402 keluhkan kondisi kapal selam, bahkan media asing ungkap beberapa kejanggalan yang menyebabkan tenggelamnya KRI Nanggala 402 /Instagram Luna Skincare

RINGTIMES BANYUWANGI – Kabar duka tengah menyelimuti Tanah Air atas tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402 dan 53 awak dinyatakan gugur saat menjalankan pelatihan militer di perairan utara pulau Bali.

KRI Nanggala 402 ditemukan tenggelam pada kedalaman 838 meter dengan badan kapal selam terpecah menjadi tiga bagian.

Ada berbagai pihak yang sampai saat ini masih menerka-nerka penyebab utama tenggelamnya KRI Nanggala 402.

Baca Juga: Dugaan Penyebab KRI Nanggala 402 Tenggelam, Media Asing Temukan Kejanggalan

Diketahui, komandan KRI Nanggala 402 Heri Oktavian yang ikut tenggelam bersama awak kapal sempat mengeluhkan kondisi kapal selam itu.

Menurut keterangan rekan militernya beberapa waktu lalu di hadapan media, Heri Oktavian sebelumnya telah keluhkan overhaul KRI Nanggala 402 yang selalu tertunda.

Rekan Heri Oktavian tersebut mengatakan bahwa komandan KRI Nanggala 402 itu merasa geram karena perawatan kapal selamnya selalu ditunda.

Baca Juga: Saudara Menhan Prabowo Salah Satu Awak yang Gugur di KRI Nanggala 402: Putra dari Sepupu Saya

Padahal, Heri Oktavian menilai bahwa proses overhaul KRI Nanggala 402 adalah hal yang sangat penting dan vital.

"Padahal kapal selam itu harus terus disiapkan," demikian kata rekannya menirukan Heri Oktavian dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari Galamedia pada Selasa 27 April 2021.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: galamedia.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x