Munarman Disebut Terkait Habib Rizieq, Rocky Gerung: Harus Disingkirkan

- 28 April 2021, 20:15 WIB
Pengamat Politik Rocky Gerung jelaskan penangkapan Munarman akan membuat headline baru bahwa dirinya ada kaitan dengan Habib Rizieq.
Pengamat Politik Rocky Gerung jelaskan penangkapan Munarman akan membuat headline baru bahwa dirinya ada kaitan dengan Habib Rizieq. /Tangkapan Layar /Youtube Rocky Gerung Official

RINGTIMES BANYUWANGI – Rocky Gerung selaku pengamat politik menanggapi kabar ditangkapnya Munarman oleh Detasemen Khusus 88 (Densus 88) Antiteror beberapa hari lalu.

Melalui Youtube Rocky Gerung Official yang berjudul “ADA APA KOK MUNARMAN HARUS DITANGKAP?”, ia menyampaikan hal tersebut.

Menurut Rocky Gerung,  penangkapan terhadap Munarman dilakukan sebagai pengalihan isu untuk menutupi berita atau kabar lainnya, seperti soal korupsi, alat pertahanan, indeks demokrasi, dan lainnya.

Baca Juga: Munarman Ditangkap, Husin Shihab Sebut Menyembunyikan Teroris Sama dengan Teroris

“Ya ini hal yang biasa dalam komunikasi politik, berita dipergunakan untuk menutup berita, kira-kira itu masalahnya,” ujar Rocky.

“Saya gak perlu teruskan tapi kelihatannya memang ditunggu saudara Munarman supaya ada berita yang lebih heboh dari berita yang ada sekarang, (seperti) soal korupsi, soal alat pertahanan, dan lainnya,” terangnya.

Rocky Gerung menilai bahwa Munarman memang sudah sejak dulu menjadi incaran dengan tujuan untuk disingkirkan.

“Iya walaupun terlalu dini tapi publik udah kira-kira ujungnya kemana, karena Munarman dari dulu dianggap sebagai orang yang harus disingkirkan karena terlibat FPI dan segala macam,” katanya.

Baca Juga: Munarman Ditangkap Densus 88, Denny Siregar: ada Hubungannya dengan ISIS

Rocky meyakini soal Munarman ini pasti ada kaitannya dengan Habib Rizieq Shihab (HRS), FPI, dan Politik Islam.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x