Quraish Shihab Memuji Kesederhanaan dan Keilmuan Ahli Tafsir Gus Baha

- 30 Juni 2020, 21:03 WIB
Gus Baha
Gus Baha /Jurnal Presisi

RINGTIMES BANYUWANGI – Media sosial baru-baru ini dipenuhi dengan sebuah video ceramah dari seorang ulama yang dikenal sebagai Gus Baha.

Di platform Youtube dan media sosial lainnya, video ceramah ulama yang mempunyai nama asli KH Ahmad Bahauddin Nursalim ini tersebar luas.

Sebuah video yang berdurasi 2-3 menit bahkan lebih satu jam tersebut mengulas berbagai topik Islam, mulai dari fikih, ekonomi, dakwah dan sebagainya.

Baca Juga: Heboh, Personil BTS Jungkook Pernah Berkencan dengan Teman Sekelasnya

Berita ini sebelumnya telah terbit di Pikiran-rakyat.com dengan judul Kepergok Naik Bis Antar Kota, Pria Sederhana Ini Ternyata Gus Baha, Ahli Tafsir yang Dipuji Ulama

Karena dalam berdakwah ia sesekali menyertai dengan guyonan dan kedalamannya dalam mengutip ayat Al Quran, hadist, dan berbagai kitab klasik yang sudah banyak dihafalnya, membuat para penggemar Gus Baha semakin kagum dengan kealimannya.

Salah satu sanjungan datang dari Prof Quraish Shihab, ahli tafsir Al Quran, yang memuji Gus Baha karena mampu menguasai detail tafsir Al Quran beserta fikihnya.

Pengakuan serupa juga sempat dilontarkan oleh Ustadz Adi Hidayat dan Ustadz Abdul Somad mengenai kealiman Gus Baha.

Baca Juga: DPC PDIP Kota Cimahi Mendesak Pembakar Bendera Segera Diusut

Dibalik penampilannya yang lekat dengan kemeja lengan panjang putih polos dan kopiah hitam yang sederhana, Gus Baha adalah ulama yang kajian-kajiannya banyak disukai umat.

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x