Unggahan Status Denny Siregar Sulut Kemarahan Umat Tasikmalaya

- 4 Juli 2020, 08:30 WIB
Denny Siregar (Instagram.com/@dennysirregar)
Denny Siregar (Instagram.com/@dennysirregar) /

RINGTIMES BANYUWANGI - Terkait pelaporan massa atas aksi pernyataan Denny Siregar, pada Kamis 2 Juli 2020 lalu, Polresta Tasikmalaya terus melakukan penyelidikan.

Pernyataan Denny yang disebarkan melalui media sosial dianggap menghina santri dan pesantren, khususnya di Kota Tasikmalaya.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polresta Tasikmalaya, AKP Yusuf Ruhiman mengatakan bahwa pihaknya telah menerima laporan dari pihak yang merasa tersinggung dengan pernyataan Denny Siregar.

Baca Juga: Wow, Industri Furniture di Semarang ini Telah Layani Pesanan Lady Gaga dan Artis Dunia Lainnya

Terkait pelaporan tersebut, kata Yusuf, pihaknya masih terus melakukan proses pemeriksaan kepada pihak-pihak terkait.

"Kita baru penunjukan penyidik, tapi kita sudah melakukan pemeriksaan korban atas terlapor," kata dia, Jumat 3 Juli 2020.

Yusuf juga mengatakan, selanjutnya polisi akan memeriksa para saksi, termasuk juga saksi ahli.

Baca Juga: Baru Berusia Lima Tahun, Putri Charlotte Bernilai Rp 62,4 Triliun Ekonomi Inggris

Setelah semua keterangan saksi dan keterangan lainnya sudah lengkap, menurut dia, terlapor juga akan diperiksa.

"Pasti kita periksa juga (Denny Siregar). Namun nanti belakangan, setelah keterangan lengkap, baru yang bersangkutan kita panggil," kata dia.

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x