Periksa Rekan Kerja, Polisi Temukan Jejak Pembunuh Yodi Prabowo di Pisau Berdarah dan Handphone

- 18 Juli 2020, 07:45 WIB
DUGAAN TKP pembunuhan Yodi Prabowo, editor Metro TV.*
DUGAAN TKP pembunuhan Yodi Prabowo, editor Metro TV.* //ANTARA via GALAMEDIANEWS.com

RINGTIMES BANYUWANGI - Penyidik polisi telah memeriksa 11 rekan kerja Yodi Prabowo di Metro TV mengenai kasus pembunuhan editor Metro TV tersebut. 

Hal tersebut disampaikan News Director Metro TV Arief Suditomo, Jumat (17/7/2020).

“Sebagian besar rekan satu sif. Mereka kami dampingi,” kata Arief.

Baca Juga: Jalani Proses Ta'aruf Usai Putus dengan Lesty, Rizky DA2 Resmi Menikah 17 Juli 2020

Menurutnya, semua saksi yang diperiksa adalah rekan kerja satu sif dan mereka yang terakhir berinteraksi dengan korban.

Arief mengatakan akan tetap berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk mencari motif dan pelaku pembunuhan Yodi.

“Sejauh ini penyidikan masih berlangsung. Kami tetap akomodatif terhadap seluruh upaya penyidikan,” ucapnya.

Baca Juga: Anak Muda Usia 14 Tahun ini Ramalkan Akhir dari Masa Pandemi Corona dan Kejadian Perang Nuklir

Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Mochammad Irwan Susanto mengaku pihaknya kini masih mendalami pemeriksaan terhadap barang-barang korban.

Halaman:

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x