Memanas, Rocky Gerung Balas Ucapan Airlangga Soal Dalang Aksi Demo UU Cipta Kerja

- 10 Oktober 2020, 19:00 WIB
Memanas, Rocky Garung Balas Ucapan Airlangga Soal Dalang Aksi Demo UU Ciptaker
Memanas, Rocky Garung Balas Ucapan Airlangga Soal Dalang Aksi Demo UU Ciptaker /YouTube Rocky Gerung Official.

RINGTIMES BANYUWANGI – UU Cilaka tak kunjung usai merupakan istilah yang biasa digunakan untuk menggambarkan aksi demonstrasi di jalanan usai pengesahan UU Cipta Kerja.

Masyarakat banyak yang kecewa kepada para pemimpin, perwakilan rakyat yang seharusnya mendengarkan dan merealisasikan kepentingan rakyat malah berkhianat.

Akibat ketidakpastian ini, banyak dari masyarakat yang membuat wacana ingin keluar dan pindah saja dari negara Indonesia ini.

Baca Juga: Fakta Menarik, Simak Tujuan Islam Menganjurkan Umatnya untuk Menikah

Rocky selaku filsuf sekaligus dosen di Universitas Indonesia pun akhirnya membuka suara menanggapi apa yang sedang dihadapi oleh negeri ini.

Rocky pun merasa hal ini merupakan suatu kewajaran, ketika banyak isu ang bertebaran bahwa masyarakat Indonesia ingin pindah dari negeri ini, menurutnya apa yang dilakukan para menteri saat ini bukan hal yang pantas.

Berita ini sebelumnya telah terbit di Pikiran Rakyat Bekasi dengan judul Balas Ucapan Airlangga Soal Dalang Aksi, Rocky Gerung: Saya Lebih Percaya Anak STM daripada Anda

"Makannya banyak orang yang berwacana untuk keluar dari Indonesia, karena tidak ada kepastian, udah dua hari berlangsung, aparat di lapangan itu berhadap-hadapan dengan para demonstran," tuturnya.

Baca Juga: Peduli Millenial, Chelsea Islan Tegaskan Pentingnya Kenali Kanker Payudara, Simak Pencegahannya!

"Eh menteri-menteri masih sibuk bikin konferensi pers menerangkan bahwa Omnibus Law itu berguna buat tenaga kerja, buat milenial masa depan," ucapnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x