Vladimir Putin Melangsungkan Kunjungan Pertamanya Ke Iran Pasca Invasi ke Ukraina

- 20 Juli 2022, 06:20 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin melangsungkan kunjungan pertamanya menuju Teheran Iran dengan membahas terkait sanksi oleh barat.
Presiden Rusia Vladimir Putin melangsungkan kunjungan pertamanya menuju Teheran Iran dengan membahas terkait sanksi oleh barat. /REUTERS/Alexander Zemlianichenko.

RINGTIMES BANYUWANGI – Pemimpin tertinggi kremlin (Rusia) Vladimir Putin mengadakan kunjungan menuju Ibu kota Teheran, Iran pada Selasa 19 Juli 2022.

Kunjungan tersebut merupakan perjalanan pertama presiden Rusia sejak dimulainya invasi terhadap Ukraina pada 24 Februari lalu, dengan menemui pemimpin Iran Ayatollah Ali al Khameini.

Sebagaimana dikutip dari laman Reuters pada 19 Juli 2022, melaporkan bahwa selama kunjungannya di Teheran Iran, Vladimir Putin selaku Presiden pertama Rusia bertemu dengan pemimpin Iran Ayatollah Ali al Khameini.

Baca Juga: Sekretaris Presiden Ukraina, Serhii Nikiforov Bantah Zelenskyy Titip Pesan ke Jokowi Untuk Putin di Rusia

Selain itu, mereka juga melangsungkan pertemuan secara tatap muka dengan pemimpin Turki yakni Tayyip Erdogan yang merupakan anggota NATO, guna membahas kesepakatan lanjutan ekspor gandum melalui Laut Hitam Ukraina serta terkait perdamaian di Suriah.

Perjalanan Vladimir Putin tersebut dilaksanakan selang beberapa hari setelah presiden Amerika Serikat Joe Biden mengunjungi sekutunya Israel dan Arab Saudi.

Disinyalir kedatangan Vladimir Putin ke Iran sebagai pesan kuat untuk barat dengan rencana Moskow yang menjalin hubungan strategis dengan Iran, Tiongkok, dan India dalam menghadapi sanksi barat.

Baca Juga: Presiden Jokowi Bertemu Vladimir Putin untuk Jadi Jembatan Komunikasi dengan Volodymyr Zelenskyy

Terlihat pertemuan tersebut menunjukkan Vladimir Putin dengan Ayatollah Ali al Khameini pemimpin kedua negara Rusia dan Iran duduk bersama di sebuah ruangan putih sederhana, yang terlihat juga terpampang potret mantan pemimpin revolusioner Iran Ayatollah Khomeini di latar belakang kedua pemimpin besar tersebut.

“Kontak dengan Khameini sangat penting,” kata Yuri Ushakov, penasihat kebijakan luar negeri Putin, mengatakan kepada wartawan di Moskow.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x