Mengenal Tradisi Selametan Pengantin khas Suku Osing Desa Kemiren

- 1 Maret 2023, 12:45 WIB
Tradisi Selametan Pengantin khas Suku Osing Desa Kemiren
Tradisi Selametan Pengantin khas Suku Osing Desa Kemiren /Foto Instagram @bellepicture_/

RINGTIMES BANYUWANGI - Suku Osing merupakan suku asli yang hanya berada di kabupaten yang berada di ujung timur Pulau Jawa, Banyuwangi.

Suku yang memiliki beraneka macam adat istiadat, budaya dan tradisi ini juga masih ada di beberapa kecamatan di Kabupaten Banyuwangi.

Berbagai macam tradisi masih dijaga dan dilestarikan oleh masyarakat Suku Osing sampai dengan saat ini.

Baca Juga: Banyuwangi Gencarkan Konservasi Tanaman Keras dan Pembuatan Penahan Air di Kawasan Ijen

Kentalnya adat istiadat itu yang menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat luar banyuwangi untuk mengetahui atau bahkan menyaksikan sendiri prosesnya.

Salah satu daerah yang mayoritas berpenduduk Suku Osing adalah Kecamatan Glagah. Disana terdapat desa adat bernama Kemiren.

Lokasi Desa Kemiren ini tak jauh dari pusat kota banyuwangi, hanya sekitar 20 menit saja ke arah barat kota Banyuwangi.

Desa Kemiren juga memiliki pemandangannya yang indah dengan hamparan sawah yang hijau dan rumah-rumah khas Suku Osing Banyuwangi.

Baca Juga: Jalan Rusak Ditanami Pohon Pisang, Pemdes Kesilir Banyuwangi Tak Tahu Menahu

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x