Jelajahi Serunya 3 Wisata Unik di Kota Banyuwangi, Panorama Kota Banyuwangi

13 Januari 2023, 09:28 WIB
Berkunjung ke Banyuwangi, jangan lewatkan 3 wisata unik berikut ini. Simak selengkapnya. /Instagram/@adindakiran

RINGTIMES BANYUWANGI – Banyuwangi, merupakan sebuah kota yang terkenal akan ratusan indahnya potensi budaya melalui berbagai festival dan pergelaran yang kerap diselenggarakan pemerintahannya di setiap tahun.

Tak hanya potensi budaya, Banyuwangi juga menawarkan indahnya ekstotisme alam yang membuat siapa pun takjub.

Kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur ini memiliki segudang potensi wisata baik objek alam dan buatan yang indah dan mempesona serta membuat siapapun tertarik mengunjunginya.

Kota yang terletak di sisi timur Pulau Jawa ini tak pernah sepi pengunjung baik wisatawan lokal dan mancanegara.

Baca Juga: Potensi Wisata Pantai Cemara Banyuwangi, Pantai Berhias Pohon

Keindahan pantai-pantainya yang menawarkan pesona berbeda dengan wilayah lainnya mampu menarik wisatawan. Salah satunya pantai pulau merah yang tak pernah sepi dari peselancar pemula yang hendak mengeksplorasi pesona ombak di Banyuwangi.

Bukan hanya budaya dan wisatanya saja, saat melipir ke Banyuwangi, Anda tak boleh melewatkan kelezatan kuliner kota ini. Ada sego tempong, hingga pecel pitik yang siap membuat perut Anda kenyang dan puas saat mengunjungi kota ini.

Soal wisata unik dan tempat kece untuk berfoto, tentu menjadi wisata yang dicari dan tak pernah sepi.

Selain bisa bersantai, Anda juga bisa menikmati berbagai spot foto yang instagramble untuk masuk ke dalam feed Instagram Anda.

Lantas, apa saja wisata unik yang ada di kota Banyuwangi?

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal Youtube Doyan Wisata, berikut 3 wisata unik di kota Banyuwangi yang harus Anda kunjungi.

Baca Juga: 2 Destinasi Wisata Bandung Bernuansa Romantis yang Menyejukkan Mata, Jangan Lewatkan

1. Desa Wisata Osing Kemiren

Anda bisa mengeksplorasi budaya asli masyarakat yang mendiami desa Osing. Desa Osing menjadi potensi wisata budaya unik bagi Anda yang ingin belajar mengenai keragaman budaya di Banyuwangi.

Hanya dengan jarak tempuh 15 menit dari pusat kota, desa yang beralamat di Desa Kemiren, Kecamatan Glagah, banyak festival yang kerap digelar unik setiap tahunnya yang bisa menambah pengetahuan budaya Anda.

Desa ini selalu padat akan wisatawan lokal dan asing yang penasaran dengan budaya di desa Osing.

2. Gunung Raung

Banyuwangi tak hanya akrab dengan pantai saja, melainkan juga wisata alam gunung yang tak kalah eksotis dan menakjubkan.

Baca Juga: Keindahan Wisata Alam Kawah Ijen Banyuwangi

Gunung Raung bisa menjadi wisata bagi Anda yang menyukai pendakian. Dengan tinggi puncak sekitar 3.344 meter, Anda bisa menikmati indahnya pemandangan dari atas gunung ini.

3. Teluk Hijau

Menjadi destinasi favorit di kota Banyuwangi, rasanya teluk hijau tak asing lagi baik bagi wisatawan lokal dan mancanegara di kota Banyuwangi.

Teluk Hijau menawarkan eksotisnya panorama kehijauannya air dari dasar pantai di kota Banyuwangi.

Berhias dengan pasir putih dan semilir angin, teluk hijau menjadi rekomendasi wisata bagi Anda yang menyukai wisata pantai.***

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler