5 Negara Sebagai Destinasi Wisata Halal di Dunia, Indonesia Menjadi Peringkat Pertama

19 Januari 2023, 06:56 WIB
WIsata halal dapat menjadi pilihan untuk berwisata, berikut 5 Negara Sebagai Destinasi Wisata Halal di Dunia, /Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut ini 5 Negara Sebagai Destinasi Wisata Halal di Dunia, Indonesia Menjadi Peringkat Pertama.

Wisata Halal atau Halal Tourism merupakan jenis wisata yang ada dan diperuntukkan untuk semua orang khususnya muslim.

Wisata Halal menjadi sangat diminati oleh berbagai negara muslim karena tidak perlu khawatir tentang ketersediaan fasilitas ibadah dan jaminan makanan yang halal.

Baca Juga: 5 Daya Tarik Wisata yang Wajib Dikunjungi Sebelum Perubahan Iklim

Wisata Halal sering dijumpai pada negara-negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam.

Untuk itu inilah 5 negara sebagai Destinasi Wisata Halal yang ada di dunia dilansir dari akun Youtube DR Channel.

1. Maroko

Maroko merupakan sebuah negara yang termasuk ke dalam benua Afrika. Maroko memiliki berbagai atraksi wisata halal.

Seperti menikmati keindahan dari arsitektur masjid yang berbentuk kotak dengan ukiran-ukiran khas Maroko atau berjalan di tengah padang pasir dengan menaiki unta.

Selain itu ada juga pasar tradisional Maroko yaitu Djemaa El Fna yang menjual berbagai macam oleh-oleh dan makanan khas maroko.

Baca Juga: Wisata Alam Air Terjun Lider Banyuwangi yang Elok nan Eksotis

2. Qatar

Negara Timur Tengah ini dikenal dengan kekayaannya akan hasil minyak bumi. Namun Qatar juga memiliki Wisata Halal yang tidak kalah menarik.

Wisata yang ditawarkan seperti mengunjungi pulau buatan paling cantik yaitu pulau palm tree, Souq Waqif, dan Museum Seni Islam,

Selain itu bangunan-bangunan yang ada di Qatar memiliki keindahan yang sangat artistik. Pemandangan kota tersebut akan semakin cantik saat malam hari dengan lampu kota yang menyala.

3. Turki

Negara yang berada di Benua Eropa ini sudah memiliki sertifikasi halal. Dimana sertifikasi tersebut berfungsi sebagai sertifikasi bahwa pariwisata yang ada di Turki halal.

Di negara Turki tidak menyediakan bar dengan minuman beralkohol karena sangat dilarang. Selain itu wisatawan tidak perlu khawatir dengan kehalalan makanan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Yogyakarta untuk Liburan, Ada yang Mirip Seperti di Bali

Seluruh restoran memiliki sertifikasi halal yang dapat digunakan sebagai bukti bahwasannya makanan yang disajikan sudah pasti halal.

4. Malaysia

Negara tetangga ini sudah sejak lama menjadi tujuan wisata halal oleh seluruh wisatawan di dunia.

Hal tersebut dikarenakan Malaysia sudah lama mempersiapkan diri dengan mengembangkan wisata kuliner, belanja, pengobatan, dan hotel halal.

Malaysia saat ini menjadi tempat wisata pengobatan halal paling ramai di seluruh dunia dengan hampir satu juta wisatawan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Makassar, Dari Wisata Keindahan Bawah laut Hingga Taman Nasional

Selain wisata pengobatan, wisata alam dan keindahan bangunan menjadikan Malaysia ramai dikunjungi wisatawan.

5. Indonesia

Negara dengan mayoritas muslim ini memiliki wisata halal yang tidak kalah menarik dari negara-negara lainnya.

Wisatawan tidak akan menemukan kesusahan saat mencari makan karena banyak sekali tempat makanan yang halal.

Selain itu Indonesia juga menduduki peringkat 1 atau sama dengan Malaysia sebagai Destinasi Wisata Halal terbaik di seluruh dunia.

Baca Juga: 5 Wisata Batu Malang Wajib Dikunjungi, Lengkap dari Wahana Hingga Keindahan Alam Bagian 2

Itulah 5 Negara sebagai Destinasi Wisata Halal di dunia yang cocok untuk dijadikan tempat tujuan liburan selanjutnya.***

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler