Disbudpar Bandung Siapkan Strategi Agar Pariwisata Tidak Terdampak Covid-19

- 11 Maret 2020, 18:25 WIB
/

 

RINGTIMES-Tingkat okupansi hotel di Kota Bandung tengah berada di kisaran angka rata-rata 30 persen, berbeda seperti biasanya, rata-rata okupansi hotel di Kota Bandung, 60-70 persen.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung Kenny Dewi Kaniasari menyampaikan hal itu berdasarkan informasi Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), dan Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (Asita).

Kenny mengatakan, kekhawatiran wisatawan akan wabah coronavirus disease (Covid-19) berkemungkinan menjadi salah satu faktor tingkat okupansi tengah berada di bawah rata-rata kondisi normal.

"Bersama-sama pihak terkait, kami berupaya menindaklanjuti situasi yang tengah terjadi dengan melaksanakan promosi berbagai destinasi wisata Kota Bandung, juga pilihan-pilihan paket (wisata). Hal itu berjalan beriringan dengan penerapan langkah kewaspadaan. Wisatawan domestik menjadi target utama promosi," ucap Kenny di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Selasa 10 Maret 2020.

Baca Juga: Dispendik Banyuwangi Gelar Workshop Pranatal, Bukti Pendidikan Menjangkau Banyak Hal

Sebagai bentuk langkah preventif perihal isu wabah Covid-19, Kenny mengatakan, jajarannya bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung mengadakan roadshow ke tiap-tiap hotel, restoran, cafe, dan lokasi wisata lainnya.

"Penyuluhan perihal prosedur standar pencegahan Covid-19 kepada unsur pimpinan manajemen, beserta pegawai teknis hotel. Kami juga mengimbau kepada tiap-tiap manajemen hotel terus memelihara sanitasi, juga menambah fasilitas terkait pemenuhan kebutuhan sanitasi. Tujuannya, meningkatkan keamanan, kenyamanan bagi para wisatawan," ucap dia.

Asia Afrika Festival 2020

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x