3 Tipe Properti Hunian Terlaku di Indonesia, Wajib Tahu Sebelum Beli

27 Mei 2021, 21:30 WIB
Ilustrasi rumah /ANTARA/Raisan Al Farisi

RINGTIMES BANYUWANGI – Properti masuk dalam daftar prioritas karena masuk dalam kebutuhan papan alias tempat bernaung.

Maka memilih properti memiliki pertimbangan yang cukup panjang. Agen properti menyediakan dan menawarkan tipe properti hunian berdasarkan kebutuhan pemilik atau penyewa.

Menurut struktur bangunannya, ternyata properti hunian memiliki banyak tipe. Namun pada umumnya, ada tiga jenis tipe properti hunian yang umum di Indonesia.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari Rocket Mortgage pada 27 Mei 2021, berikut beberapa tipe hunian menurut strukturnya.

Baca Juga: Intip Jenis Properti Hunian Vertikal yang Wajib Anda Miliki ketika Tanah Semakin Habis

1. Apartemen

Apartemen termasuk dalam salah satu properti hunian yang laris di Indonesia. Bangunan bertingkat ini dapat dimiliki pemilik atau penyewa dengan fasilitas lengkap termasuk akses fasilitas publik seperti laundry, gym, dengan kolam renang.

Kekurangannya ialah tak ada fleksibelitas dan kebebasan namun kelebihannya adalah perawatan yang rutin.

2. Rumah

Rumah dengan kapasitas satu keluarga kecil menjadi salah satu incaran milenial utamanya yang merencanakan menikah dalam waktu dekat.

Selain lebih bebas, memiliki rumah sederhana akan menjamin privasi lebih baik.

Namun kekurangannya adalah pemilik atau penyawa harus siap dengan biaya untuk perawatan rumah.

Baca Juga: 4 Artis Cantik Pemilik Bisnis Properti, Hasilkan Ratusan hingga Triliunan Rupiah Per Bulan

3. Townhouse

Townhouse masuk salah satu properti hunian yang diminati oleh masyarakat Indonesia.

Hunian akan terlihat seperti bangunan vertikal dan horiziontal. Namun kekurangan dari Townhouse ialah privasi sangat kurang karena bangunan menempel antara Townhouse satu dengan yang lain.

Namun Townhouse menjadi pilihan properti hunian yang murah utamanya bagi keluarga kecil.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Rocket Mortage

Tags

Terkini

Terpopuler