Pengertian Iman Kepada Hari Akhir dan Hikmah yang Dapat Dipetik, Materi PAI Kelas 12

15 September 2021, 14:55 WIB
Pembahasan pengertian iman kepada hari akhir dan hikmah yang dapat dipetik, materi buku paket PAI kelas 12 halaman 114, simak selengkapnya /pexels.com/picjumbo.com/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak pembahasan pelajaran PAI materi pengertian iman kepada hari akhir dan hikmah yang dapat dipetik dari iman kepada hari akhir.

Halo adik-adik, kali ini kita akan belajar pelajaran PAI kelas 12 SMA, materi pengertian iman kepada hari akhir halaman 114.

Pengertian iman kepada hari akhir adalah percaya dan meyakini bahwa seluruh alam termasuk dunia dan seisinya akan mengalami kehancuran.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA Halaman 39 Kegiatan 2, Kemelut di Majapahit

Dalam surah Al-Hajj ayat 7 Allah berfirman bahwa sesungguhnya hari kiamat itu pastilah datang, tak ada keraguan padanya, dan bahwasannya Allah membangkitkan semua orang di dalam kubur.

Sehingga berdasarkan ayat ini, hari kiamat bukanlah omong kosong belaka, namun kejadian yang akan terjadi dan benar adanya.

Namun hanya Allah yang Maha Tahu kapan hari kiamat akan terjadi.

Baca Juga: Soal dan Jawaban UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA Semester Ganjil

Dengan percaya akan iman kepada hari akhir, ada beberapa hikmah yang bisa didapat, diantaranya sebagai berikut.

Selalu beramal sholeh dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah, maka dari itu hanya kepada Allah kita memohon perlindungan di saat terjadinya hari akhir.

Selain itu kita dianjurkan untuk selalu berbuat baik dan benar, karena setelah adanya hari akhir pasti adanya hari pembalasan, semua perbuatan kita akan dibakas oleh Allah.

Baca Juga: Kaitan Pelaksanaan Politik Luar Negeri Bebas Aktif dengan Isi Pembukaan UUD 1945, Materi Sejarah Kelas 12

Iman kepada hari akhir juga mengajarkan kita untuk selalu berinfak di jalan Allah dengan tidak kikir, serta pahala yang didapat jika rajin berinfak.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Buku Sekolah Elektronik

Tags

Terkini

Terpopuler