4 Ide Bisnis dengan Modal Kecil, Ibu Rumah Tangga Wajib Tahu

21 Februari 2021, 10:15 WIB
Ilustrasi ide bisnis dengan modal kecil untuk ibu rumah tangga /Pixabay/ Pexels//

RINGTIMES BANYUWANGI – Memiliki sebuah bisnis merupakan dambaan semua orang, tak terkecuali ibu rumah tangga.

Bagi sebagian ibu rumah tangga kini mulai berbondong-bondong untuk mempunyai bisnis sendiri untuk menambah perekonomian keluarga terutama di era pandemi Covid-19.

Namun, banyak hal yang ditakuti oleh semua orang saat akan memulai bisnisnya. Memulai bisnis seakan menjadi sebuah tantangan yang berat.

Baca Juga: 7 Ide Bisnis Sayuran, Cepat Panen dan Sangat Menguntungkan

Faktor-faktor yang sering ditakuti seseorang dalam membangun sebuah bisnis diantaranya ketakutan kekurangan konsumen, kompetitor, dan modal awal.

Setiap usaha pasti memerlukan modal awal agar sebuah usaha dapat berjalan. Namun tak perlu khawatir, saat ini ada berbagai macam usaha dengan menggunakan modal awal yang sangat minim atau kecil.

Apa sajakah ide bisnisnya?

Baca Juga: 5 Peluang Usaha Menjanjikan dan Berkelanjutan Sepanjang Masa

Kali ini Ringtimesbanyuwangi.com melansir melalui youtube Tom Mc Ifle pada 21 Februari 2021, berikut ide bisnis dengan modal kecil, cocok untuk ibu rumah tangga.

1. Cathering anak sekolah

Ide bisnis satu ini sangat cocok untuk ibu rumah tangga, dengan memasak berbagai jenis masakan seperti contohnya nugget, sayuran, pouch egg dan sebagainya.

Lalu masakan tersebut dibentuk semenarik mungkin atau dibentuk dengan bentuk yang lucu, dan dititipkan di sekolah-sekolah. Maka banyak anak sekolah yang akan tertarik membeli karena makanan yang terlihat enak dan juga bentuknya yang menarik.

Baca Juga: 6 Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil

Tentunya makanan-makanan ini sehat untuk anak-anak.

2. Menjadi Reseller

Menjadi reseller menjadi salah satu ide bisnis yang dapat dilakukan oleh ibu-ibu. Terutama akhir-akhir ini banyak online shop yang dipercaya memiliki modal sedikit dan income yang bisa dikatakan banyak.

Menjadi reseller terutama reseller online shop sangatlah mudah, bermodalkan smartphone, paket data, dan banyak teman atau relasi.

Baca Juga: 4 Jenis Usaha Dagang Paling Cepat Maju dan Menguntungkan

Teman atau relasi yang memiliki suatu produk dapat membantu ibu-ibu untuk memunculkan ide bisnis dengan menjadi reseller, dan melalui teman atau relasi pula para ibu-ibu dapat meperjual belikan produk yang ditawarkan.

Apabila para ibu-ibu tidak memiliki banyak teman atau relasi untuk menarik konsumen, maka bisa memasarkan produknya melalui media sosial seperti Instagram, Twitter, dan Facebook.

Jadi, tidak ada alasan untuk tidak memulai suatu usaha.

Baca Juga: 3 Ide Usaha Menguntungkan di Sekitar Kampus, Wajib Dicoba

3. Menjual berbagai macam kue atau jajanan

Para ibu-ibu rumah tangga yang sangat hobi untuk membuat kue atau jajanan bisa loh untuk menjual hasil karyanya!

Buatlah kue yang memiliki bahan atau modal yang sangat minim sekali, donat contohnya. Donat merupakan salah satu kue yang sangat disukai oleh semua orang, terutama yang sangat terkenal saat ini adalah donat kentang.

Terutama untuk donat-donat yang memiliki toping yang variatif, hal ini sangat memungkinkan untuk mendapatkan banyak konsumen.

Baca Juga: 6 Usaha Ternak yang Cepat Panen, Menjanjikan Keuntungan

Kue atau jajanan tersebut dapat dititipkan di warung-warung atau dapat dipromosikan di sosial media agar memiliki jangkauan yang sangat luas.

4. Menjual ice cream

Ice cream memiliki bahan baku yang sangat mudah ditemukan dan juga murah. Para ibu-ibu dapat membuat ice cream dengan menggunakan bahan-bahan minuman serbuk atau kemasan yang selanjutnya bisa dicampurkan maizena.

Atau para ibu-ibu dapat membuatnya dengan bahan dasar susu putih yang dicampurkan dengan essence makanan yang pastinya ice cream yang akan dijual akan lebih sehat dan berteksur lembut.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis Unik di Desa, Modal Kecil dan Menguntungkan

Ibu-ibu dapat menjualnya dengan cara menawarkan kepada para tetangga atau dengan menggunakan kekuatan sosial media.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Tags

Terkini

Terpopuler