3 Bantuan Pemerintah untuk KPM PKH Tidak Cair di Tahun 2022, Termasuk BLT UMKM

29 Januari 2022, 19:15 WIB
Beberapa Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) untuk KPM PKH tidak cair pada tahun 2022 /Tangkapan layar Youtube Andromeda Oktoberia/

RINGTIMES BANYUWANGI – Beberapa bantuan dari pemerintah untuk KPM PKH tidak cair pada tahun 2022.

Pemerintah telah memberikan bantuan melalui KPM dan PKH untuk masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Bantuan melalui KPM dan PKH tersebut diberikan oleh pemerintah kepada sepuluh juta keluarga yang kurang mampu dan telah terdaftar dalam data DTKS.

Baca Juga: Daftar Bansos Bulan Februari 2022, Siap-siap Cair!

Bantuan yang diberikan berbeda-beda berdasarkan kriteria dari setiap keluarga dan diberikan sebanyak dalam empat tahap pada satu tahun.

Selain bantuan tersebut, juga terdapat beberapa bantuan yang dapat diperoleh seperti, BNPT berupa sembako, PIP, dan lain sebagainya.

Berikut 3 bantuan pemerintah untuk KPM PKH yang tidak cair lagi pada tahun 2022 dilansir dari kanal YouTube Andromeda Oktoberia pada Sabtu, 29 Januari 2022, diantaranya:

Baca Juga: Info Bansos Terbaru: Bantuan Rp600 Ribu Pengganti BPUM Segera Dicairkan, Cek Persyaratannya

1. Diskon listrik

Pemerintah memberikan diskon listrik pada tahun 2021 dengan potongan pembayaran hingga 50 persen untuk masyarakat yang menggunakan daya kecil. Serta, diskon sebesar 25 persen untuk yang menggunakan daya di atas 900 VA.

Namun, diskon tersebut tidak dilanjutkan pada tahun 2022 dan belum ada informasi kembali terkait hal tersebut.

2. BLT UMKM

Pemerintah juga menghapuskan Bantuan Langsung Tunai terhadap UMKM yang sebelumnya diberikan sejumlah Rp1,2 juta.

Baca Juga: Bansos BLT UMKM Kembali Dicairkan pada Tahun 2022 Sebesar Rp1,2 Juta

BLT UMKM diberikan untuk para pelaku usaha mikro sebagai modal dalam melanjutkan kegiatan wirausaha di tengah pandemi Covid-19.

3. Bantuan kuota internet

Pemerintah memberikan kuota internet melalui kementrian riset dan teknologi serta pendidikan tinggi (KEMENRISTEK-DIKTI) untuk siswa, guru, dosen, serta mahasiswa.

Hal tersebut merupakan upaya untuk memberikan fasilitas bagi mereka yang harus melakukan pembelajaran secara daring.

Baca Juga: 3 Bantuan Tambahan Bansos PKH yang Tidak Lanjut Cair pada 2022

Bantuan kuota internet tersebut tidak lagi diberikan pada tahun 2022 karena pandemi Covid-19 yang telah menurun kasus setiap harinya serta telah banyak kegiatan yang dilakukan secara tatap muka.

Itulah informasi tentang 3 bantuan untuk KPM PKH yang tidak cair lagi pada tahun 2022.

Untuk mengecek apakah anda termasuk sebagai penerima KPM PKH dapat dilakukan dengan mengunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id dan memasukkan data yang sesuai.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler