5 Keuntungan Budidaya Lele di Tengah Pandemi Covid-19

- 23 Februari 2021, 16:00 WIB
Ikan Lele.
Ikan Lele. /pixabay.com/DEZALB

RINGTIMES BANYUWANGI –  Lele merupakan salah satu hewan yang banyak dibudidayakan oleh masyarakat.

Karena budidaya lele tidak memerlukan modal yang besar akan tetapi untung dari budidaya lele sangat menggiurkan.

Apa lagi sekarang pandemi Covid-19 budaya lele ini sangat cocok untuk mendapatkan penghasilan.

Berikut ini adalah keuntungan bididaya lele di tengah pandemi dilansir  Ringtimesbanyuwangi.com  dari kanal Youtube Le' Toen pada 23 Februari 2021.

Baca Juga: 6 Jenis Pakan Ikan Lele agar Cepat Tumbuh Besar, Salah Satunya Bekicot

1. Tak Butuh Lahan Luas

Kebanyakan orang-orang yang ingin memulai bisnis ternak lele terhalang karena tidak memiliki lahan yang luas.

Apalagi untuk kalian yang tinggal di perkotaan atau daerah-daerah padat penduduk.

Kalian bisa menggunakan media yang kecil dan portable, sehingga bisa dilakukan di mana saja. Cukup satu ember besar, kalian bisa menampung 85 bibit ikan lele.

2. Modal Terjangkau

Tak perlu bingung memikirkan berapa jumlah modal yang akan dikeluarkan untuk lele ini. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk budidaya lele sangat mudah didapatkan.

Baca Juga: 3 Ikan Lele yang Banyak Dibudidayakan Serta Kelebihannya, Pemula Wajib Tahu

Selain itu, harga dari setiap bahan tersebut juga terjangkau. Kalian hanya membutuhkan ember, probiotik, bibit ikan lele, dan pakan ikan lele.

Jika dijumlahkan, modal untuk membeli bahan-bahan tersebut tidak sampai Rp200.000.

3. Pemeliharaan Mudah

Selain bahan yang terjangkau, lele tergolong mudah dalam pemeliharaannya.

Caranya dengan meletakkan ember di tempat yang terkena matahari maksimal, memberikan pakan untuk lele sebanyak dua sampai tiga kali dengan waktu yang tepat, dan juga melakukan penyedotan atau ganti air apabila air sudah berbau busuk dan ikan lele menggantung.

Baca Juga: 6 Tips Untuk Meningkatkan Bobot Ikan Lele Agar Budidaya Anda Bisa Untung Besar

4. Solusi Ketahanan Pangan Masa Depan

Bisa dibilang lele merupakan salah satu pilihan yang dapat diterapkan untuk solusi ketahanan pangan masa depan.

Ternak lele seperti ini dapat meningkatkan kebutuhan akan protein hewani dan memudahkan masyarakat mendapatkan ikan di lingkungan tempat tinggal.

Ditambah dengan kondisi pandemi seperti sekarang ini, kalian bisa memanfaatkan ternak lele yang sudah siap panen untuk dijual maupun untuk dikonsumsi sehari-hari.

Apabila ingin lebih maksimal, kalian juga bisa menanam sayuran seperti kangkung di atasnya.

Baca Juga: Ketahui 5 Jenis Hama pada Ikan Lele yang Perlu Diwaspadai

5. Bisa Sambil Tanam Kangkung

Ibarat pepatah zaman dulu, sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui. Nah, dengan budidaya lele ini bukan hanya ternak lele yang bisa didapatkan, tapi juga memanen hasil kebun.

Kalian bisa memanfaatkan kotoran lele yang ada dalam air dengan menanam kangkung di atasnya.

Cukup dengan gelas air mineral yang dilubangi, lalu diisi media untuk tanam benih kangkung, maka kalian sudah bisa memanfaatkan budidaya lele sebagai lahan berkebun.***

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x