Rencana Prabowo Beli Alutsista Senilai Rp1.750 Triliun Buat Publik Bertanya-tanya

- 6 Juni 2021, 17:32 WIB
Prabowo Jamin Tak Ada Kepentingan Partai saat Pengadaan Alutsista Senilai Rp1.7 Triliun.*
Prabowo Jamin Tak Ada Kepentingan Partai saat Pengadaan Alutsista Senilai Rp1.7 Triliun.* /Instagram/@prabowo/

RINGTIMES BANYUWANGI - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto baru-baru ini berencana membeli alat utama sistem senjata (alutsista) senilai US$124 miliar atau setara Rp1.750 triliun.

Mengenai rencana tersebut, dia dipanggil oleh Komisi I DPR RI untuk menjelaskan keinginannya itu.

Prabowo menjelaskan alasannya berencana membeli alutsista dengan harga yang fantastis, dalam kesempatan tersebut.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Prabowo menilai alutsista miliki NKRI sudah tua.

"Banyak alutsista kita sudah tua ya, sudah saatnya membagi mendesak harus diganti kebutuhan-kebutuhan yang sangat penting," kata Prabowo.

Bersamaan dengan rencana besar ini, Prabowo mengungkapkan pihaknya terus berkoordinasi dengan lembaga dan kementerian terkait.

"Kita fokusnya adalah anggaran-anggaran tahun 2022, tapi tentunya usai diminta menjelaskan tentang konsep rencana induk ke depan kita sudah menyusun itu,” lanjut Prabowo.

Bersama dengan Bappenas, Prabowo mengungkap jika rencana besar untuk membeli Alutsista senilai Rp1.750 triliun itu masih dalam proses penggodokan.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x