Penting! Solusi untuk KPM yang Mengalami Penurunan Jumlah Bantuan PKH dan Update Pencairan

- 13 November 2021, 09:24 WIB
Simak update informasi pencairan PKH Tahap 4 melalui Bank BTN dan Mandiri, serta solusi bagi KPM yang mengalami penurunan jumlah bantuan.
Simak update informasi pencairan PKH Tahap 4 melalui Bank BTN dan Mandiri, serta solusi bagi KPM yang mengalami penurunan jumlah bantuan. /Antara/Rivan Awal Lingga/

RINGTIMES BANYUWANGI - Penting! Simak solusi bagi KPM yang jumlah nominal bantuan PKH-nya berkurang dan update terbaru pencairan PKH Tahap 4 melalui Bank BTN dan Mandiri.

Hingga Sabtu, 13 November 2021, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Diary PKH bahwa bantuan PKH masih terus dicairkan melalui Bank Himbara meliputi wilayah Jawa, Kalimantan, dan Sumatera.

Meskipun sudah mulai merata, masih dijumpai kendala bagi sejumlah KPM PKH Tahap 4 yang mengalami penurunan jumlah nominal bantuan dan tidak sesuai dengan komponen yang dimiliki.

Baca Juga: Bantuan Pemerintah Cair Hari Ini 13 November 2021, Cek Kuota Internet

Hal tersebut sebelumnya juga pernah terjadi pada pencairan bantuan PKH Tahap 2 dan 3.

Masalah tersebut terjadi karena adanya beberapa komponen dari keluarga yang belum ter-cover dalam DTKS, terutama bagi ART.

Perlu diketahui, saat ini sedang diadakan pemutakhiran data bagi peserta PKH yang mengalami perubahan data.

Baca Juga: Informasi Terkini: Daerah Lanjutan yang Akan Menerima Bantuan PKH Tahap 4

Maka dari itu, kalian dapat memanfaatkannya dengan lapor ke pendamping PKH masing-masing terutama untuk yang tidak ter-cover dalam DTKS supaya bisa dimasukkan.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x