7 Bantuan Tambahan yang Dicairkan pada November 2021 oleh Pemerintah

- 13 November 2021, 20:00 WIB
Simak 7 bantuan tambahan yang dicairkan di bulan November oleh pemerintah, salah satunya PIP sekolah
Simak 7 bantuan tambahan yang dicairkan di bulan November oleh pemerintah, salah satunya PIP sekolah /Instagram/@bank_indonesia/

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut ini 7 bantuan tambahan yang dicairkan pada bulan November 2021 oleh pemerintah.

Bantuan tambahan ini berasal dari beberapa lembaga Kementerian seperti Kemensos, Kemnaker, dan Kemendikbud

Pada November 2021, selain bantuan utama yang disalurkan oleh pemerintah, juga akan ada beberapa bantuan tambahan yang akan disalurkan.

Apa sajakah 7 bantuan tersebut? Simak penjelasannya berikut ini.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos PKH 2021 Secara Online lewat HP, Ada Bantuan Rp3 Juta

Dilansir dari kanal YouTube Dunsanak Mreal pada Sabtu 13 November 2021, berikut ini 7 bantuan tambahan yang dicairkan di bulan November oleh pemerintah.

1. Bantuan PIP Sekolah 2021

Bantuan PIP sekolah akan diberikan kepada pelajar yang memiliki KIP atau Kartu Indonesia Pintar dan bagi pelajar yang memiliki tabungan simpanan pelajar.

Hingga saat ini bantuan PIP sekolah telah disalurkan kepada 11,9 juta siswa diseluruh penjuru Indonesia.

2. Bantuan Gas Bersubsidi

Bantuan gas bersubsidi akan tetap disalurkan oleh pemerintah kepada keluarga yang kurang mampu.

Baca Juga: Resmi, 3 Bansos Ini Akan Cair Mulai Hari Ini Kamis 11 November 2021, Nomer 3 Paling Ditunggu

Bantuan tersebut akan disalurkan setiap bulannya oleh pemerintah, dan bantuan ini akan disalurkan berdasarkan data yang telah terverifikasi.

3. Bantuan Diskon Listrik

Bantuan diskon listrik telah disalurkan dari tahun 2020 hingga tahun ini, bantuan tersebut diberikan kepada pelanggan 400 Volt dan 900 Volt Amper, baik yang paska bayar atau yang prabayar.

Dan bantuan diskon listrik tersebut akan tetap disalurkan hingga bulan Desember 2021 hingga mencapai 100 persen.

4. Bantuan Atensi Asistensi Rehabilitasi Sosial

Bantuan atensi asistensi rehabilitasi sosial akan tetap disalurkan oleh Kemensos kepada anak yatim, anak piatu, anak yatim piatu, lansia, dan juga bagi orang yang menyandang disabilitas.

Baca Juga: Siap-siap, Ada Bansos Rp300 Ribu yang Akan Cair Akhir Tahun 2021 ini

Bantuan ini diberikan berupa uang tunai maupun barang-barang yang dibutuhkan seperti kursi roda bagi penyandang disabilitas.

5. Bantuan Kewirausahaan KPM PKH Graduasi

Bantuan tersebut akan diberikan kepada keluarga penerima manfaat progam keluarga harapan yang digraduasi.

Bantuan tambahan ini berupa modal usaha senilai Rp2,2 juta yang diberikan oleh Kemensos.

6. Bantuan extra Rp400 ribu KPM BPNT

Bantuan extra Rp400 ribu akan tetap disalurkan, bantuan ini dialokasikan untuk 2 bulan proses pencairan dengan besaran Rp200 ribu perbulan.

Baca Juga: Cek ATM Sekarang, BLT UMKM Rp1,2 Juta Cair November 2021, Klik eform.bri.co.id

7. Bantuan Kuota Internet Geratis

Bantuan tambahan ini diberikan kepada peserta didik maupun tenaga pengajar diberbagai jenjang, mulai dari paud hingga mahasiswa.

Besaran yang diperoleh pun berbeda-beda setiap jenjangnya, dan bantuan ini akan mulai disalurkan mulai November 2021.

Itulah ketujuh bantuan tambahan yang akan disalurkan oleh pemerintah pada bulan November 2021.***

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x