3 Penyebab Bansos PKH dan BPNT Belum Cair di Februari 2022, DTKS Sedang dalam Perbaikan

- 13 Februari 2022, 22:00 WIB
Simak beberapa kendala yang menyebabkan bansos PKH dan BPNT belum segera cair di bulan Februari 2022
Simak beberapa kendala yang menyebabkan bansos PKH dan BPNT belum segera cair di bulan Februari 2022 /ANTARA/Irsan Mulyadi

RINGTIMES BANYUWANGI - Inilah penyebab bantuan sosial atau bansos PKH dan BPNT sampai saat ini belum cair di Februari 2022. 

Pasalnya bansos PKH dan BPNT seharusnya cair setiap 3 bulan sekali yaitu dari Januari hingga Maret namun pada bulan ini saldo ATM penerima tidak kunjung bertambah. 

Tapi sebenarnya ada penyebab bansos PKH dan BPNT yang membuatnya belum cair pada minggu ini di bulan Februari 2022.  

Baca Juga: Informasi Bagi Penerima Bantuan Pemerintah PKH dan BPNT, Terjadi Penundaan Pencairan Februari 2022

Maka simak penyebab bansos PKH dan BPNT yang belum cair pada artikel ini, dilansir dari kanal YouTube Andromeda Oktoberia pada Minggu, 13 Februari 2022. 

1. Terlambatnya penyaluran anggaran tahun 2021

Pada bulan ini Kemensos masih fokus dalam penyaluran sisa alokasi anggaran tahun 2021 yang tidak juga rampung sampai saat ini. 

Sehingga hal tersebut berdampak pada terlambatnya penyaluran bantuan di bulan Februari ini. 

Tapi tidak perlu khawatir karena Menteri Sosial, Tri Risma Maharini telah melakukan survey lapangan guna mengetahui perkembangan penyaluran yang tidak kunjung selesai. 

Baca Juga: 5 Kabar Penting Bansos bagi Penerima Lama dan Baru, Batas Waktu sampai Akhir Februari 2022, Apa Sajakah Itu? 

Saat melakukan survey Risma juga telah meminta Bank Himbara untuk melakukan percepatan dalam menyelesaikan penyaluran dana alokasi tahun 2021. 

Cara yang diminta oleh Risma yaitu melakukan jemput bola atau memberikan bantuan secara langsung dari rumah ke rumah, dengan batas penyaluran hingga pertengahan Februari.

Apabila bantuan 2021 telah tersalurkan 100 persen maka pencairan di bulan ini akan segera terlaksana. 

Baca Juga: Bansos BPNT Rp200 Ribu akan Cair Setiap Bulan pada 2022, Cek Syarat yang Harus Dipenuhi

2. DTKS yang diperbarui 

Perlu diketahui sejak tahun 2021 data penerima bantuan sosial selalu mengalami perbaikan secara rutin setiap periode penyaluran yang dilakukan. 

Perbaikan yang dilakukan oleh Kemensos diantaranya melakukan validasi data terhadap kependudukan dukcapil di tingkat kabupaten serta pusat. 

Hal ini dilakukan supaya bantuan dari pemerintah bisa tersalurkan dengan tepat sasaran dan lancar. 

Baca Juga: Informasi Penting Terkait Bansos PKH dan BPNT 2022, Ada Kendala Pencairan yang Perlu Diketahui KPM

3. Perubahan reformasi birokrasi dan restrukturisasi organisasi

Seperti pada Peraturan Presiden nomor 110 tahun 2021 tentang Kementerian Sosial yang berisi tentang perubahan dalam organisasi serta tata kerja. 

Sehingga adanya perubahan tersebut membuat pencairan pada bulan ini menjadi terhambat. Lalu tujuan dari perombakan tersebut yaitu supaya bantuan bisa tersalurkan ke masyarakat yang tepat. 

Nah, itulah beberapa kendala yang menyebabkan bantuan pada bulan Februari tidak segera cair.***

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah