5 Jenis Ikan Cupang Tercantik yang Banyak Dibudidayakan di Indonesia

- 5 Oktober 2020, 16:15 WIB
Keindahan Ikan Cupang
Keindahan Ikan Cupang /freepik.com

RINGTIMES BANYUWANGI – Ikan cupang telah banyak dikenal dengan bentuk dan warna yang indah. Cupang menjadi sangat menarik minat masyarakat karena warna-warni yang dihasilkan sirip dan ekornya.

Habitat asli ikan cupang tersebar di wilayah Asia Tenggara yang meliputi Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Kamboja. Biasanya ikan ini ditemukan di kawasan rawa-rawa, danau, lubuk sawah, dan selokan yang menggenang.

Hingga saat ini, sudah ditemukan 73 spesies ikan cupang yang ada di alam. Spesies tersebut dikelompokkan untuk tujuan konservasi, kemudahan budidaya, dan penyilangan.

Cupang masih dibedakan lagi yang terdiri dari dua jenis menurut klasifikasinya, yakni ikan cupang hias untuk dipelihara dan ikan cupang aduan.

Karena memiliki bentuk dan warna-warni yang indah, ikan cupang juga memiliki kepribadian yang sangat menarik. Sehingga ikan cupang saat ini telah banyak dipelihara dan dibudidayakan.

Baca Juga: Cek Fakta, Keluarga Pemilik BPJS Bakal Dapat BLT Rp4 Juta per Orang

Ikan cupang di Indonesia dan dibeberapa negara tetangga sangat terkenal dengan keagresifannya. Hal inilah yang kemudian mengantarkannya sebagai ikan cupang aduan handal.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah jenis-jenis ikan cupang cantik yang telah banyak dibudidayakan di Indonesia.

Halfmoon

Ikan cupang jenis halfmoon berenang di aquarium milik peternak Tiano Morello di Bogor, Jawa Barat.
Ikan cupang jenis halfmoon berenang di aquarium milik peternak Tiano Morello di Bogor, Jawa Barat.

Cupang halfmoon memiliki ekor berbentuk setengah lingkaran atau seperti setengah bulan jika kita melihatnya dari samping.

Cupang jenis ini memiliki warna yang sangat mencolok, yaitu merah menyala, kuning menyala, dan warna khas lainnya.

Crown Tail (Serit)

Crown Tail (Serit)
Crown Tail (Serit)

Ikan cupang Crown Tail adalah ikan cupang asli Indonesia. Ekor cupang crown tail menyerupai bentuk mahkota serit jika dibalik menghadap ke atas.

Jenis cupang crown tail terdiri dari beberapa varian, yakni dengan serit tunggal, ada juga yang berserit ganda. International Betta Congress (IBC) telah mengakui keindahan jenis ikan cupang ini di ajang dipertandingkan dunia.

Baca Juga: Baru Usia 7 Bulan, Shandy Aulia Bungkam Haters Lewat Perkembangan Menakjubkan Anaknya

Plakat

Ikan Cupang Plakat
Ikan Cupang Plakat plakat_cupang_indo

Plakat adalah salah satu jenis ikan cupang yang berasal dari negara tetangga, Thailand. Plakat sendiri adalah bahasa Thailand yang artinya petarung.

Ekor dan sirip ikan cupang plakat lebih pendek dan membulat, sangat berbeda dengan jenis ikan cupang aduan sebelumnya.

Jenis ikan cupang ini malah terkesan kokoh dan kekar, karena bentuknya yang pendek. Gerakannya pun tidak terlalu anggun, justru terlihat lebih sangar.

Double Tail

Ikan Cupang Double Tail
Ikan Cupang Double Tail

Cupang Double Tail memiliki bentuk ekor yang terbelah menjadi dua. Jenis cupang ini menjadi jenis cupang yang sangat sulit untuk dibudidayakan karena proses perkembangbiakannya cukup susah.

Baca Juga: Kader PDIP Sebut Pengemudi Mobil Dinas TNI Bukan untuk Sembarang Orang

Giant

Ikan Cupang Giant
Ikan Cupang Giant

Giant adalah salah satu jenis ikan cupang raksasa dengan ukuran yang bisa mencapai 12 cm. Cupang raksasa ini dikembangkan dari cupang plakat yang disilangkan dengan jenis cupang yang lain.

Selain jenis-jenis ikan cupang di atas, masih banyak lagi ikan cupang aduan atau bahkan hanya cupang hias yang cantik dan sudah berkembang di Indonesia.***

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x