Pare Jadi Obat Diabetes dan Efektif Mencegah Kanker Jika Diolah Seperti Ini

14 Februari 2021, 12:00 WIB
Pare jadi obat diabetes dan mencegah kanker. /pixabay.com/Vitamina Mov

RINGTIMES BANYUWANGI - Pare bisa mengobati diabetes? Mungkin ini akan membuat Anda terheran-heran karena pare identik dengan sayur yang memiliki rasa pahit.

Namun, di balik rasa pahit pada pare yang begitu pekat, pare ternyata punya banyak manfaat untuk kesehatan. Ya, salah satunya bisa menurunkan kadar gula darah bagi penderita diabetes.

Pare fektif jika dijadikan obat diabetes. Selain itu, pare juga bisa mencegah pertumbuhan sel kanker.

Zat dalam pare memiliki kemiripan dengan fungsi insulin sehingga baik dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Hal ini berdasarkan yang Ringtimesbanyuwangi.com kutip dari kanal YouTube Herbal TV pada 14 Februari 2021.

Baca Juga: Bikin Kadar Gula Darah Melonjak, Penderita Diabetes Harus Hindari Minuman Ini

Pare mengandung setidaknya tiga zat aktif dengan sifat anti diabetes dan senyawa seperti insulin, yang dikenal sebagai poli.

Selain itu, pare juga mengandung lektin yang mengurangi glukosa darah dan menekan nafsu makan.

Pare juga mengandung protein yang mempunyai kemampuan untuk glukosa dan mengubahnya menjadi energi.

Hal ini akan membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh secara alami.

Selain itu, pare memiliki zat aktif anti kanker bernama lesicin, ini berdasarkan penelitian di Jepang. Mengonsumsi pare juga bermanfaat untuk mencegah kanker.

Baca Juga: Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi dengan Konsumsi 7 Makanan Berikut

Pare juga kaya akan serat, vitamin C, karoten, dan kalium. Kandungan serat pada pare baik untuk menjaga kesehatan pencernaan.

Kandungan karoten dapat meningkatkan aktivitas dan kesehatan mata, seperti halnya karoten pada wortel.

Begini cara membuat minuman dari olahan pare untuk menurunkan kadar gula darah dan mencegah kanker.

  • Siapkan satu buah pare dan bersihkan agar bebas dari kotoran.
  • Iris tipis-tipis atau sesuai selera.
  • Masukkan beberapa potong pare ke dalam air panas, bisa 3 sampai 4 potong
  • Diamkan beberapa saat sampai air menjadi hangat.
  • Jika sudah hangat, bisa langsung Anda minum.

Baca Juga: Stop Menjilat Vagina Istri, Ini 4 Bahaya yang Bisa Ditimbulkan

Setelah mengetahui manfaat pare yang sangat menakjubkan seperti di atas, mungkin Anda berubah pikiran untuk mengenyampingkan manfaat pare akibat rasa khasnya.

Selain mudah ditemukan di pasar, pare juga relatif murah dan tidak akan merogoh dompet Anda terlalu dalam.***

 

 

Editor: Rani Purbaya

Tags

Terkini

Terpopuler