5 Kebiasaan Ibu yang Bikin Otak Anak Makin Cerdas, Cek Apa Saja

4 Agustus 2021, 18:28 WIB
Kebiasaan yang harus dilakukan ibu agar otak anak cerdas /Pixabay.com/marvelmozhko

RINGTIMES BANYUWANGI -  Simak apa saja kebiasaan-kebiasaan ibu yang membuat otak anak makin cerdas.

Agar otak anak cerdas, ibu perlu memerhatikan kebiasaan apa yang harus dilakukan, dan menghilangkan kebiasaan buruk yang bisa memengaruhi kecerdasan anak.

Lantas, kebiasaan ibu apa saja yang membuat otak anak makin cerdas?

Dilansir dari laman Healthline.com pada Rabu, 4 Agustus 2021, berikut beberapa kebiasaan ibu yang membuat otak anak makin cerdas.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Ibu yang Bikin IQ Anak Turun, Salah Satunya Memukul Pantat

1. Membaca setiap hari

Kebiasaan membaca dapat membantu mencerdaskan otak anak, dan meningkatkan potensi sukses di masa depan.

Jadikan membaca sebagai bagian dari rutinitas waktu bermain dan waktu tidur anak.

Para ahli mengatakan bahwa membaca setiap hari dapat dimulai saat anak-anak berusia enam bulan.

2. Jangan malas gerak

Jangan ajak anak untuk bermalas-malasan di sofa, tapi ajak mereka untuk beraktifitas di luar ruangan.

Baca Juga: 7 Ciri-ciri Orang yang Memiliki IQ Tinggi dan Jenius Sejak Lahir

Penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang menonton TV lebih dari satu atau dua jam sehari berisiko lebih besar mengalami masalah kesehatan.

Jika anda mencontohkan kebiasaan malas-malasan, maka anak kemungkinan besar akan turut seperti itu.

3. Biasakan untuk sarapan

Seorang ibu juga perlu memberikan contoh dengan kebiasaan sarapan setiap hari.

Menanamkan rutinitas makan secara teratur pada anak-anak dapat membantu mencerdaskan otak mereka.

Baca Juga: Studi Menyebutkan Anak yang Diasuh Ayahnya Miliki IQ yang Lebih Tinggi, Simak Faktanya

Hal ini karena sarapan merupakan tendangan untuk memulai fungsi otak dan energi mereka.

4. Pilih aktivitas menyenangkan

Sebagai ibu, bantu anak Anda menemukan aktifitas fisik yang disukainya.

Jika anak Anda menyukai olahraga, maka ajak mereka untuk berenang, bersepeda, senam, dan olahraga lainnya.

Jika anak suka seni, maka belikan mereka peralatan kesenian, seperti alat musik, alat gambar, alat lukis, dan lainnya yang menunjang hobinya.

Baca Juga: 7 Bahaya Seks Oral bagi Ibu Hamil, Janin Bisa Mati Otak hingga Meninggal Dunia

5. Memberi makan yang berwarna-warni

Sayuran berwarna, seperti tomat, ubi jalar ungu, labu, hingga wortel merupakan makanan penunjang kecerdasan otak.

Makanan berwarna tidak hanya menyenangkan, melainkan juga memiliki manfaat kesehatan.

Buat anak anda memahami nilai gizi dengan memasukkan makanan berwarna dalam makanan rutin mereka.

Makanan berwarna tidak hanya berupa sayur, melainkan juga buah-buahan.

Itulah beberapa kebiasaan ibu yang membuat otak anak makin cerdas.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler