Khusus Wanita, Jika Selalu Rasakan Nyeri Haid, Cobalah Tujuh Cara Mengurangi Nyeri pada Perut

8 Juli 2020, 08:00 WIB
ILUSTRASI sakit haid.* /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Sebagai wanita, Anda mungkin pernah merasakan sakit perut saat haid. Tidak sedikit wanita merasakan sakit perut saat haid.

Nyeri haid, dalam dunia medis, disebut dismenore , yaitu keluhan umum yang kerap dialami wanita saat haid. Nyeri biasanya muncul pada hari pertama menstruasi, tepatnya di perut bagian bawah.

Nyeri bisa terasa ringan dan tidak mengganggu, hingga terasa berat dan tidak tertahankan sampai mengganggu aktivitas sehari-hari.

Kondisi tersebut memang sangat wajar, tapi rasa nyeri yang muncul menimbulkan rasa tidak nyaman bagi kita saat melakukan berbagai macam kegiatan.

Baca Juga: Bagi Kalian yang Sering Merasa Down, Cobalah Cara Berikut ini untuk Membangkitkanmu

Jika Anda hanya merasakan kram atau tidak nyaman, hal ini merupakan reaksi normal. Anda tidak perlu minum obat sakit perut saat haid.

Sakit perut saat haid, atau dismenore, biasanya terjadi satu sampai dua hari sebelum menstruasi hingga hari kedua setelah darah keluar dari vagina.

Penting bagi Anda mengidentifikasi penyebab sakit perut saat haid. Pasalnya, cara menghilangkan sakit perut saat haid akan tergantung pada penyebab nyeri haid itu sendiri.

Penyebab utama sakit perut saat haid adalah aktifnya hormon prostaglandin yang memicu kontraksi pada rahim.

Baca Juga: Sering Merasa Bosan? Mungkin Empat Hal Berikut ini yang Membuatmu Bosan

Kontraksi ini terjadi beberapa hari sebelum menstruasi, serta bisa membuat Anda merasa sakit atau hanya begah dan tidak nyaman.

Menderita sakit perut saat haid kadang kala tidak terhindarkan bagi sebagian orang yang memang memiliki risiko lebih tinggi untuk menderita dismenore.

Bila Anda termasuk wanita yang sering mengalami rasa nyeri yang luar biasa pada hari pertama haid, janganlah kahwatir.
Karena, ada tujuh cara tepat yang bisa dilakukan untuk mengurangi nyeri pada perut berikut ini:

Baca Juga: Ingin Memiliki Anak Sholeh dan Sholeha? Berikut Tips dan Cara Mengasuh Anak Mulai Bayi

1. Kompres Air Hangat

Mengompres perut pada bagian bawah dengan menggunakan air hangat bisa membuat otot di sekitar abdomen lebih relaks. Sehingga, cara ini bisa mengurangi atau menyembuhkan rasa nyeri yang muncul saat haid.

Cara mengompres ini bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu menggunakan handuk atau botol.

Bila menggunakan handuk kecil, tentu Anda harus membasahi atau merendam handuk ke air hangat, kemudian diperes dan ditempelkan di perut bagian bawah.

Baca Juga: Mengalami Masalah dalam Perjalanan Hidup? Lakukan Hal di Bawah ini untuk Mengatasinya

Sementara, menggunakan botol lebih praktis. Caranya adalah dengan mengisi botol dengan air hangat, kemudian langsung ditempelkan ke bagian perut bagian bawah.

2. Minum Air Hangat

Saat sedang haid, tubuh mengeluarkan lebih banyak cairan daripada biasanya sehingga hal ini perlu diseimbangkan dengan mengonsumsi cukup air putih.

Untuk memberikan rasa yang lebih nyaman lagi pada bagian perut yang nyeri, sebaiknya konsumsi air hangat.

3. Jaga Pola Makan Teratur

Sebagian wanita yang sedang haid pasti sering mengalami penurunan nafsu makan, hingga ada saja yang tidak makan.

Baca Juga: LAGU POP: Lirik Lagu 'KEPASTIAN' dari Aurel Hermansyah

Padahal ini tidak baik untuk kesehatan dan justru akan menimbulkan penyakit lainnya.
Walau begitu, tetaplah atur pola makan dengan baik. Bila perlu, usahakan mengkonsumsi sedikit makanan, tetapi dalam frekuensi yang relatif sering.

Ini akan menjaga keseimbangan kerja organ tubuh Anda, sehingga rasa nyeri bisa berkurang.

4. Konsumsi Asupan Bergizi

Sering kali, kebanyakan wanita, tidak memperhatikan asupan makanan atau minuman yang dikonsumsi saat haid. Ini tentu tidak baik untuk kesehatan, yang ada hanya akan memperburuk kondisi kesehatan.

Mulailah dengan merubah asupan dengan yang bergizi.

Baca Juga: Tahukah Anda? Konsumsi Kacang Hijau Ternyata Bisa Membuat Kulit Semakin Cantik

Pada makanan, hindari makanan berlemak tinggi, mengandung banyak MSG dan bahan pengawet lainnya.

Sebaiknya, konsumsi makanan yang bisa dipercaya mengurangi rasa nyeri, yaitu nanas, brokoli, pisang, ikan salmon, bayam, ayam tanpa lemak dan dark chocolate.

Sementara, pada minuman, hindari minuman yang mengandung alkohol, soda, kopi.
Konsumsilah minuman yang bagus untuk kesehatan sehingga nyeri tidak muncul lagi, seperti susu, yogurt, minuman jahe dan lemon hangat serta minuman teh herbal.

5. Lakukan Olahraga Ringan

Rasa nyeri yang tidak tertahankan terkadang membuat seseorang tidak sanggup untuk bergerak.

Baca Juga: Tak Hanya Ancaman Virus Corona , Wabah Kasus Bubonic Kini Hantui Tiongkok

Namun, dengan melakukan olahraga ringan sangat berguna untuk memperlancar peredaran darah yang baik untuk tubuh.
Lakukanlah pergerakan kecil peregangan tubuh dalam waktu yang cenderung rutin.

Dengan begitu rasa nyeri pada perut ketika haid akan sirna secara perlahan.

6. Minum Jamu Kunyit Asam

Orang tua terdahulu, terutama kaum ibu dan sebagian wanita muda lainnya sangat percaya akan obat herbal yang memiliki kualitas sangat baik untuk kesehatan.

Salah satunya dengan mengonsumsi minuman jamu kunyit asem terbukti mampu meredakan nyeri haid.

Baca Juga: Tips Diet Tanpa Lakukan Perubahan Hidup Secara Drastis, Nomor Sembilan Tak Disangka-sangka

Agar khasiat kunyit asem tetap terjaga, taka da salahnya buat sendiri di rumah. Caranya cukup mudah, yaitu siapkan 15 – 30 gram daun dewa, 20 gram kunyit, dan 600 cc air. Kemudian, rebus secara bersamaan.

Tunggu hingga air menjadi setengah, barulah saring ramuan tersebut. Minumlah dalam kondisi jamu masih hangat secara teratur minimal dua kali per hari.

7. Konsumsi Obat Pereda Nyeri

Jika sudah tidak kuat lagi menahan rasa nyeri, konsumsi obat pereda nyeri juga bisa menjadi pilihan yang tepat. Namun, jangan sembarang untuk membeli obat tersebut.

Sebaiknya konsultasikan ke dokter terlebih dahulu agar mendapatkan obat pereda nyeri yang terbaik sesuai dengan anjuran dokter.***

Editor: Firda Marta Rositasari

Tags

Terkini

Terpopuler