Jangan Sepelekan, 8 Gejala Sakit Kepala Ini Tanda Anda Miliki Penyakit Serius

5 Agustus 2020, 21:47 WIB
Sakit kepala /PeopleImages/Getty Images

RINGTIMES BANYUWANGI – Sakit kepala merupakan suatu keadaan medis di mana bisa menjadi indikasi atau tanda bahwa tubuh sedang dalam kondisi tidak sehat.

Setiap orang memiliki intensitas serta indikasi sakit kepala yang berbeda-beda dikarenakan pengaruh faktor penyebab yang beragam.

Sering kali banyak orang meremehkan gejala sakit kepala ini sehingga hanya menganggap enteng penyakit ini. Padahal bisa saja gejala sakit kepala merupakan suatu indikasi adanya penyakit serius yang diderita oleh pasien.

Supaya segera mendapatkan penanganan medis, seperti yang telah dirangkum oleh ringtimesbanyuwangi.com berikut gejala sakit kepala yang dapat menjadi indikasi anda memiliki penyakit serius:

Baca Juga: Hindari 5 Makanan ini Jika Tak Ingin Punya Asam Lambung, Salah Satunya Tomat

1. Sakit kepala seperti ditekan pada dua sisi kepala

Sakit kepala ini ditandai dengan kepala terasa ditekan dari kedua sisi, sehingga akan berdampak pada kedua sisi kepala. Biasanya hal ini terjadi akibat stres yang berlebih pada penderitanya. Untuk mengatasi sakit kepala ini bisa mengonsumsi obat sejenis aspirin dan ibuprofen.

2. Sakit kepala disertai muntah, mual, sensitif pada cahaya atau suara

Hal ini bisa mengindikasikan bahwa anda sedang mengalami migrain. Biasanya gejala ini sering terjadi pada orang dewasa berumur sekitar 30-50 tahun. Berdasarkan penelitian the Office on Women’s Health menyatakan jika 75 persen perempuan lebih rentan menderita migrain.

Faktor yang dapat menyebabkan migrain antara lain obesitas, diabetes, depresi, hipertensi hingga hal-hal yang menyebabkan stres.

3. Sakit kepala hingga membuat terbangun

Sakit ini disebut sebagai sakit kepala kluster, dikarenakan intensitas sakit dapat terjadi pada pola waktu tertentu atau kluster periodik sehingga dapat menyebabkan penderitanya kesulitan untuk tidur. Biasanya sakit kepala ini berpusat pada mata bagian sebelah saja atau pada kedua mata.

Baca Juga: Seorang Wanita Sengaja Bakar Bendera Merah Putih, Sebab Tak Terima Indonesia Diakui PBB

Sakit kepala ini dapat melemahkan tubuh, serta menjadi indikasi adanya penyakit seperti sindrom tidur apnea, tekanan darah tinggi, hingga tumor otak.

4. Sakit kepala disertai demam atau leher kaku

Gejala ini bisa jadi tanda seseorang memiliki penyakit anchepalitis atau meningitis. Anchepalitis merupakan inflamasi pada otak sedangkan meningitis merupakan inflamasi pada membran yang mengelilingi otak.

Hal ini menyebabkan sistem kekebalan tubuh yang terganggu, diabetes melitus serta penggunaan obat penekan sistem kekebalan.

5. Sakit kepala mendadak seperti tersambar petir

Sakit kepala ini terjadi secara mendadak seperti tersambar petir dalam waktu singkat. Hal ini biasa terjadi dalam waktu 60 detik atau kurang diikuti sakit yang menyiksa. Thunderclap headache ini dapat disebabkan oleh pendarahan dalam otak setelah terjadi pecahnya aneurisma arteri, stroke, atau luka lainnya.

Baca Juga: LAGU BARAT : Lirik Lagu 'Love Story' oleh Tylor Swift

6. Sakit kepala akibat cedera kepala

Biasanya terjadi akibat benturan yang terjadi di kepala, hal ini juga bisa mengindikasikan gegar otak pada penderita hingga berpotensi menyebabkan pendarahan di dalam otak.***

 

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler