8 Ciri-ciri Kamu Sedang Mengalami Insecure, Merasa Tak Percaya Diri Berlebihan

- 13 Desember 2020, 22:00 WIB
Ilustrasi Anak Pemalu
Ilustrasi Anak Pemalu /

RINGTIMES BANYUWANGI – Insecure merupakan gangguan psikologis yang sangat umum, yakni kecemasan sosial dalam bentuk klinisnya melibatkan tekanan dan gangguan ekstrim karena takut dihakimi secara negatif oleh orang lain. 

Yang lebih umum adalah gejala kecemasan sosial, yang bisa menyerang siapa saja kapan saja.

Mungkin Anda merasa insecure dan sangat tidak percaya diri saat berdiri untuk berbicara di depan umum atau bahkan hanya sekedar bertemu dengan orang-orang di sekitar Anda.

Baca Juga: Besok! Stray Kids dan GOT7 Meriahkan Perayaan Ulang Tahun Shopee di TV Show Shopee 12.12 Birthday

Mendiagnosis dan mengobati insecure karena gangguang kecemasan sosial adalah proses yang paling baik diserahkan kepada para ahli.

Namun, masih mungkin untuk memastikan apakah Anda, atau seseorang yang dekat dengan Anda, dapat mendeteksi dan mengelola gejala kecemasan sosial.

Ringtimesbanyuwangi.com melansir dari laman psychologytoday.com pada 13 Desember 2020, para psikolog mengungkap bahwa insecure adalah jenis kecemasan yang dialami ketika Anda berada dalam situasi di mana Anda dapat diamati, dinilai, atau dievaluasi oleh orang lain. 

Baca Juga: 4 Fakta Mengapa Melihat Bunga Bisa Merangsang Otak Menjadi Bahagia dan Rileks

Orang berbeda-beda dalam jumlah kecemasan sosial yang mereka alami, tetapi kebanyakan orang mengalami setidaknya beberapa kecemasan sosial setidaknya dalam beberapa situasi.

Situasi umum yang memicu kecemasan sosial termasuk memberikan presentasi atau pidato, menghadiri wawancara kerja, pergi ke pesta, bertemu orang baru, dan kencan buta. 

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Psychology Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x